Haramkah Membuka Warung Makan di Bulan Ramadhan? Ini Kata Ustaz Khalid Basalamah

Ustaz Khalid Basalamah Jelaskan Hukum Membuka Warung Makan di Bulan Ramadhan-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-
"Jadi ini tidak perlu masuk ke satu rana sensitif seperti ini sehingga membuat orang pun memandang Islam itu kok kaku banget," tambah Ustaz Khalid Basalamah.
Ustaz Khalid Basalamah mengajak untuk tidak berprasangka buruk terhadap mereka yang tidak berpuasa atau pemilik rumah makan yang tetap beroperasi, karena bisa jadi mereka memiliki alasan yang tidak kita ketahui.
Salah satu alasan tersebut bisa berupa kebutuhan ekonomi untuk menafkahi keluarga atau melayani orang-orang yang memiliki uzur dan tetap memerlukan makanan di siang hari.
Dalam diskusi tersebut, juga dibahas titik temu yang dapat menjadi solusi, di mana baik mereka yang berpuasa maupun yang memiliki usaha kuliner dapat saling menghormati dan menjaga keharmonisan.
BACA JUGA:Apakah Menangis Saat Sholat Membuat Batal? Ini Kata Ustaz Khalid Basalamah
BACA JUGA:Ketika Bosan dengan Hubungan Suami Istri, Ustaz Khalid Basalamah Bagikan Solusinya
"Orang yang sedang puasa enggak usah iseng sengaja lewat-lewat di depan restoran ataupun mampir," pesan Ustaz Khalid Basalamah.
Sedangkan untuk yang memiliki restoran, Ustaz Khalid Basalamah juga berpesan untuk tak perlu memajang makanan mereka dipinggir-pinggir jalan sehingga bisa menggiurkan orang yang berpuasa.
Dengan demikian, bulan Ramadhan seharusnya menjadi momentum untuk saling memahami dan menghargai, bukan ajang untuk saling menyalahkan.
Ustaz Khalid Basalamah juga menjelaskan berbagai keringanan (rukhsah) dalam berpuasa bagi mereka yang memiliki uzur, seperti orang sakit, musafir, wanita hamil, dan menyusui. Hal ini menunjukkan bahwa Islam adalah agama yang memberikan kemudahan, bukan kesulitan.
"Dari lima rukun Islam, ada yang wajib tanpa toleransi yaitu syahadat dan sholat, ada yang wajib bagi yang mampu yaitu zakat dan haji, dan puasa Ramadan yang wajib bagi yang mampu tapi masih bisa diganti di hari lain," demikian Ustaz Khalid Basalamah.
BACA JUGA:Hindari 2 Hal Ini Saat Hubungan Suami Istri, Ustaz Khalid Basalamah Sebut Dosa Besar
BACA JUGA:Bagaimana Hukum Hubungan Suami Istri saat Hamil, Berikut Penjelasan Ustaz Khalid Basalamah
Itulah penjelasan Ustaz Khalid Basalamah tentang hukum membuka warung makan di siang hari pada bulan Ramadhan. Semoga bermanfaat.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: