Pacitan Siap Kirim Transmigran lagi

Pacitan Siap Kirim  Transmigran lagi

\"\"BINTUHAN, BE- Bupati Pacitan Indartato memberikan dukungan kepada Bupati Kaur Dr Ir H Hermen Malik Msc terkait program transmigrasi di wilayah Kaur. Bupati Pacitan menyambut baik dan memberikan apresiasi bahwa kabupaten yang baru berumur 9 tahun ini sudah banyak melakukan pembangunan. Ditambah dengan banyaknya warga Jawa berdatangan karena lokasi transmigrasi yang subur. \"Untuk tahun 2013 saya akan mengusulkan kembali 25 KK asal Pacitan untuk transmigrasi ke kabupaten Kaur, walaupun  25 orang transmigran dari Paciran sudah datang ke Kaur,\" ujar Bupati Pacitan Indartato saat sambutan di lantai III Pemkab Kaur, kemarin.

Menurutnya, dengan adanya transmigrasi maka kemajuan daerah khususunya bidang pertanian akan semakin pesat. Karena program transmigrasi ini sejak zaman dahulu dan sekarang terbukti ampuh sebagai pendongkrak kemajuan daerah. Namun diharapkan jangan terlena terkadang warga yang sudah berada dilokasi baru belum tentu betah.\"Makanya butuh pengawasan dan pembinaan dengan baik, agar semuanya bisa berjalan dengan baik,\" jelasnya.

Untuk di Kabupaten Kaur ini, Kata Indartato, lahan yang diberikan kepada warga tranmigrasi sebanyak 2 hektar, sebenarnya sudah sangat layak jika berhasil maka lahan tersebut akan diberikan kepada mereka. \"Ditambah dengan rumah dan segala keperluanya, seperti kemarin kita juga sudah berkunjung dilokasi tran Desa Tanjung Agung, saya rasa sudah menyenangkan,\" jelasnya. Sementara itu, Bupati Kaur Dr Ir H Hermen Malik Msc mengutarakan bahwa program tersebut berjalan karena ada kerjasama dengan Kabupaten Pacitan. Dengan demikian pemerintah Kaur bersama-sama dengan Kabupaten Pacitan, untuk mengawasi dan terus bekerja sama dengan baik soal transmigrasi.

\"Dari sisi lain karena pacitan merupakan gudang budaya dan seni kemungkinan dari warga tersebut ada bisa dan ahli hal ini bisa dikembangkan di Kaur ini,\" ungkapnya.(823)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: