Harga Capai 2 Miliar Intip Fitur Keselamatan Mercedes Benz EQE
Mercedes Benz EQE 350 merupakan salah satu mobil listrik mewah terbaru dari Mercedes-Benz-Pinterest -
BENGKULUEKSPRESS.COM - Mercedes Benz EQE 350 merupakan salah satu mobil listrik mewah terbaru dari Mercedes-Benz yang dilengkapi berbagai fitur canggih baik untuk hiburan maupun keselamatan.
Tak hanya itu, Mercedes-Benz EQE 350 memiliki keunggulan dibandingkan dengan mobil listrik lainnya. Mobil ini dilengkapi dengan fitur-fitur keselamatan yang memudahkan pengguna untuk mengakses informasi dan kontrol mobil.
Mobil ini juga memiliki jarak tempuh yang jauh dan mesin yang kuat. Hal ini membuat mobil ini cocok untuk perjalanan jarak jauh dan menjadikannya pilihan yang tepat bagi mereka yang menginginkan mobil listrik yang ramah lingkungan dan mewah serta aman.
Lantas, bagaimana fitur keselamatan dari Mercedes-Benz EQE 350? Penarasan. yuk cari tahu jawabannya dengan menyimak ulasan di bawah ini.
BACA JUGA:Jadi Favorit Penggemar Kendaraan Off-road, Simak Spesifikasi Model Mobil Jeep Wrangler Rubicon
Fitur Keselamatan
Mercedes Benz EQE dibekali dengan beberapa fitur keselamatan canggih. Berikut ini merupakan beberapa fitur yang tersedia.
1. PRE-SAFE System
Sistem PRE-SAFE pada Mercedes Benz EQE mampu mengidentifikasi situasi di sekitar kendaraan dan melakukan tindakan pencegahan untuk perlindungan penumpang jika terjadi kecelakaan.
Salah satu fitur yang hadir PRE-SAFE Impulse Safety System. Fitur ini berfungsi meningkatkan efektivitas kantung udara pada bagian samping sandaran punggung, sehingga penumpang terdorong cukup jauh dari area bahaya ketika terjadi tabrakan samping.
Pre-Safe Impulse Safety System dilengkapi dengan radar yang mendeteksi adanya potensi benturan pada bagian samping. Fitur ini juga otomatis akan meningkatkan ketinggian mobil agar benturan dapat dialihkan.
BACA JUGA:Ingin Selamat Dunia Akhirat serta Rezeki Melimpah, Amalkan Ijazah dari Mbah Moen Berikut
2. Active Distance Assist Distronic
Salah satu fitur keselamatan yang dimiliki oleh EQE adalah Active Distance Assist Distronic. Fitur ini tersedia bersamaan dengan Driving Assistance Package Plus.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: