Harga Sawit di Mukomuko Tembus Rp 1.730/kg

Harga Sawit di Mukomuko Tembus Rp 1.730/kg

MUKOMUKO, bengkuluekspress.com– Harga buah sawit yang dibeli pabrik tembus diangka Rp 1.730/Kg. Harga tersebut cukup tinggi terhitung hari ini Sabtu (4/9) atau mengalami kenaikan mencapai Rp 30/Kg dari sebelumnya. “Terhitung Jumat (4/9), harga buah sawit mayoritas naik Rp 30/kg harga tertinnggi di beli PT USM sebesar Rp 1.730/Kg,” ujar Kepala Seksi Perizinan, Kemitraan Budidaya Tanaman Perkebunan, Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Sudiyanto SP.

Disampaikan Sudianto, harga pembelian buah sawit di PT Sapta sebesar Rp 1.640 sebelumnya Rp 1.610/Kg, PT KSM Rp 1.660 sebelumnya Rp 1.630, PT MMIL Rp 1.660 sebelumnya Rp 1.630/kg, PT SSS Rp 1.650 sebelumnya Rp 1.610/Kg, PT SAP Rp 1.620 sebelumnya Rp 1.580/Kg, PT KAS Rp 1.660 sebelumnya Rp 1.630/Kg. Selanjutnya PT DDP Rp 1.690 sebelumnya Rp 1.660/Kg, PT BMK Rp 1.720 sebelumnya Rp 1.690 dan PT GSS sebesar Rp 1.720 sebelumnya Rp 1.690/Kg.

Menurutnya harga yang dibeli pabrik lumayan tinggi yang berimbas kepada pendapatan petani akan semakin bertambah. Namun, ia mengimbau kepada petani sawit agar langsung menjual ke pabrik supaya harga yang diterima lumayan besar. Jika di jual melalui pedagang pengepul atau toke, ada selisih Rp 150 hingga Rp 200/kg. “Jika petani menjual melalui toke, pendapatan yang akan diterima petani lebih rendah dari harga yang di beli di tingkat pabrik,” ungkapnya. (900)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: