Tips Dalam Mencari Rezeki Berkah, Ustadz Adi Hidayat: Yang Muslim Wajib Tahu

Sabtu 20-01-2024,06:00 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

BENGKULUEKSPRESS.COM- Ustadz Adi Hidayat menjelaskan panduan untuk berikhtiar dalam mendapatkan rezeki yang berkah bagi kaum muslim yang beriman.

Menurut Ustadz Adi Hidayat, Alquran memberikan petunjuk tentang bagaimana meraih rezeki yang halal dan memberikan berkah sesuai dengan ketentuan syariat.

Seperti yang diuraikan dalam Alquran, Ustadz Adi Hidayat menyampaikan bahwa kunci cepat untuk meningkatkan rezeki adalah dengan bersyukur atas segala nikmat yang diberikan oleh Allah SWT.

BACA JUGA:Hal-hal yang Bisa Menghambat Rezeki, Simak Penjelasan Ustadz Adi Hidayat Berikut

BACA JUGA:Agar Rezeki Lancar dan Doa Terkabul, Ustadz Adi Hidayat Sarankan Baca Doa Ini saat Sujud Sholat Qobliyah Subuh

Rezeki memiliki berbagai bentuk yang melimpah, tidak hanya terbatas pada aspek materi, melainkan juga mencakup kebutuhan dasar seperti sandang, pangan, dan papan.

Bahkan, kehadiran anak-anak juga dianggap sebagai bagian dari rezeki. Selain itu, kesehatan dan keselamatan juga dianggap sebagai bentuk rezeki yang sangat berharga.

Rezeki utamanya seringkali berupa materi dan umumnya diperoleh melalui usaha atau pekerjaan.

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan bahwa banyak orang yang bekerja keras dari pagi hingga malam hanya untuk mencari rezeki berupa materi.

Hal tersebut disampaikan Ustadz Adi Hidayat dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youube Ngaji Quran TV.

"Padahal kata Allah caranya gampang, kalau bisa mudah mengapa memilih cara yang sulit, rumus cepatnya sebagaimana tertulis di Alquran," ungkap Ustadz Adi Hidayat.

Kemudian Ustadz Adi Hidayat menjelaskan tentang surah Ibrahim ayat 7 yang artinya:

"Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih,".

BACA JUGA:Amalkan Sholawat Ini, Rezeki Dahsyat Bakal Datang, Berikut Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

BACA JUGA:Selain Kerja Keras, Ustadz Adi Hidayat Bagikan Rumus Rezeki Terus Bertambah

Kategori :