Bagikan Bantuan Alat Tangkap Nelayan!
MUKOMUKO, BE – Masyarakat Kabupaten Mukomuko mulai bertanya – tanya terkait bantuan peralatan yang diperuntukan bagi nelayan di daerah tersebut. Pasalnya, hingga saat ini berbagai bantuan itu belum juga dibagikan oleh Pemerintah Daerah melalui dinas terkait.
“Bantuan peralatan untuk nelayan itukan sudah dibeli sejak tahun 2015 lalu. Kenapa hingga saat ini belum dibagikan dan masih disimpan, seharusnya sesegera mungkin dibagikan kepada nelayan yang berhak menerima,” tegas salah seorang warga Kota Mukomuko yang namanya tidak mau dipublikasikan kepada Bengkulu Ekspress.
Dia mengatakan, Pemerintah Daerah berjanji akan membagikan bantuan itu setelah Pemilu Kada. Tetapi hingga saat ini belum ada tanda – tanda akan dibagikan kepada nelayan.
“Ada apa dengan dinas terkait, dimana bantuan peralatan yang diperuntukan bagi nelayan tersebut. Kalau alasannya masih verifikasi, tidak mungkinlah menghabiskan waktu berbulan – bulan,” pungkasnya.
Terpisah, Kepala DKP Kabupaten Mukomuko, Nur Alam melalui Kabid Tangkap, Rahmad Hidayat ketika dikonfirmasi Bengkulu Ekspress, mengaku bantuan berbagai peralatan untuk nelayan sudah siap dibagikan. Tetapi, pihaknya masih melakukan verifikasi di lapangan. Verifikasi itu bertujuan untuk memastikan kebenaran keberadaan kelompok nelayan di daerah itu, apalagi jumlah kelompok nelayan sudah bertambah.
“Sebelumnya hanya ada 85, saat ini bertambah menjadi 120 kelompok”, katanya.
Dia menegaskan, bantuan berbagai jenis alat tangkap dan mesin perahu dari Pemerintah itu dipastikan dibagikan kepada kelompok nelayan yang dinilai layak untuk menerima bantuan tersebut.
“Bukannya kita sengaja menunda - nunda pembagiannya. Verifikasi yang dilakukan supaya bantuan yang disalurkan benar – benar tepat sasaran,” ungkapnya. (900)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: