Kantor Walikota Jadi Pusat Pelayanan Stroke
BENGKULU, BE - Rencana pemindahan Kantor Walikota Bengkulu ke kompleks perkatoran di daerah Bentiring, ditarget pada akhir tahun ini. Setelah itu, kantor walikota yang berada di simpang 5 akan dijadikan sebagai pusat pelayanan khusus penyakit stroke RSUD Kota Bengkulu. \"Kita akan merubah kantor walikota menjadi pelayanan unggulan khusus seperti stroke dan lain-lain,\" kata Direktur RSUD Kota Bengkulu, Lista Cerlyviera. Sayangnya untuk mewujudkan rencana tersebut masih sangat jauh. Selain karena kantor walikota masih digunakan untuk aktivitas rutin pegawai Pemerintah Kota, pihak RSUD juga belum memiliki tenaga medis yang memadai. \"Ya kita sudah usulkan untuk seperti itu, tapi tenaga medis kita belum ada dan pengembangan gedung tersebut paling tidak kita menunggu kantor walikota pindah dulu ke Bentiring,\" sampainya. Secepatnya kata Lista, pihaknya akan meminta agar ada kepastian, sehingga pihak RSUD Kota Bengkulu bisa melakukan pengembangan RSUD Kota Bengkulu untuk pelayanan masyarakat yang lebih baik. Selain itu pihaknya akan memastikan akan melakukan penambahan tenaga kerja baru untuk gedung yang akan dibangun nantinya. \"Saya harap ada bantuan tenaga medis dari pemerintah dan juga pada penerimaan CPNS nantinya membuka formasi penerimaan tenaga kerja baru, kalau untuk sekarang masih cukuplah,\" jelasnya. Kemudian setelah dilakukan perpindahan kantor walikota tersebut, pihaknya bisa memikirkan hal yang diperlukan nantinya, seperti alat-alat dan lain sebagainya. Sehingga pihaknya bisa cepat mengajukan dana lebih ke pemerintah. (cw3)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: