Lebaran, RSUD Harus Standby
CURUP, BE - Dalam memberikan pelayanan yang maksimal baik kepada masyarakat Rejang Lebong maupun luar Rejang Lebong di waktu lebaran, Bupati Rejang Lebong H Suherman SE MM mengintruksikan agar RSUD Curup untuk selalu siaga melayani pasiennya. \"Khusus rumah sakit, biasanya saat lebaran banyak pasien yang datang. Tolong diatur jangan sampai terhambat,\" tegas bupati. Menurut bupati, jangan sampai tenaga medis kosong, karena tidak menutup kemungkinan banyak yang terjadi. Baik ada masyarakat yang sakit maupun kecelakaan yang terjadi di wilayah Kabupaten Rejang Lebong. \"Atur dengan baik jadwal liburnya, karena saya tidak ingin nanti pasien menjadi terbengkalai,\" jelas bupati. Lebih lanjut bupati menjelaskan, bila nanti ada pasien yang masuk ia meminta agar segera dilakukan tindakan medis, jangan menanyakan dulu KTP atau surat-surat lainnya. Karena menurut bupati yang pertama adalah menyehatkan pasiennya terlebih dahulu baru menanyakan KTP. \"Jangan sampai kita menyakiti masyarakat kita, Yang terpenting adalah sehatkan dulu pasiennya, baru tanya KTP,\" tambah bupati. Selain itu bupati juga mengimbau kepada camat yang ada di Rejang Lebong untuk memperhatikan masyarakat, terkhusus untuk masyarakat yang tidak mampu. Jika ada masyarakat yang tidak mampu, maka camat yang harus bertanggung jawab untuk mengantarnya ke rumah sakit, jika camat tidak mempunyai kendaraan, ia menginstruksikan untuk mengambil mobil di rumah dinas, karena menurut bupati yang terpenting adalah masyarakat bisa dilayani dengan baik. \"Untuk petugas kesehatan yang berjaga di Pos Pengamanan untuk selalu siap siaga, tolong atur jadwalnya dengan baik,\" imbau bupati.(251)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: