Bulan Depan APBD Dilaksanakan
TUBEI,BE - Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Lebong tahun 2014 yang telah disahkan tanggal 30 Desember 2013 lalu saat ini telah selesai diverifikasi Gubernur Bengkulu. Dengan begitu bulan depan program Pemkab dan SKP (Satuan Perangkat Kerja Daerah) sudah bisa dilaksanakan. Hal ini dibenarkan Pelaksana tugas Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Kabupaten Lebong, Mahmud Siam SP MM kepada BE kemarin, \"Iya, APBD kita sudah di Verifikasi, hasil Verifikasi ini saat ini tengah dikirm ke Kemetrian Keuangan untuk diperiksa. Setelah diperiksa oleh Kementerian Keuangan baru bisa di gunakan. Kita meminta agar SKPD menyiapkan Daftar Penggunaan Anggaran (DPA) atas RKA yang sudah mereka buat,\" kata Mahmmud. Dijelaskannya, dari hasil verifikasi yang dilaksanakan Gubernur tentunya ada catatan yang harus dilaksanakan. \"Catatan yang dibuat dari hasil Verfikasi ini rata-rata terkait nomor rekening anggaran. Catatan ini segera dilakukan perbaikannya,\" jelasnya. Mahmmud juga berharap agar seluruh SKPD agar segera menyusun jadwalkegiatan yang sudah diprogramkan oleh SKPD. Pembuatan jadwal ini agar kegiatan fisik maupun non fisik yang ada di setiap SKPD dapat terlaksana dengan baik. (777)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: