HONDA BANNER

Pentingnya Orang Tua Didik Hal Baik kepada Anak, Berikut Penjelasan Gus Baha

Pentingnya Orang Tua Didik Hal Baik kepada Anak, Berikut Penjelasan Gus Baha

Pentingnya Orang Tua Didik Hal Baik kepada Anak-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- KH Ahmad Bahauddin Nursalim, Rais Syuriyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), menegaskan pentingnya peran orang tua dalam menanamkan nilai-nilai kebaikan kepada anak-anak mereka.

Menurut ulama yang akrab disapa Gus Baha tersebut, hal ini merupakan amanat langsung dari Allah sebagaimana tercantum dalam Al-Qur’an. Pernyataan ini beliau sampaikan dalam acara haul ke-9 KH Abdul Hamid yang diselenggarakan di Pondok Pesantren Wahdatut Thullab (Al-Wahdah), Lasem, Rembang belum lama ini.

"Sering disampaikan Mbah Maimoen bahwa tidak ada cerita penghormatan, seperti Allah menghormati leluhur yang menanamkan kebaikan ke anak turunnya," ungkap Gus Baha.

BACA JUGA:Ingin Melahirkan Generasi Sholeh dan Sholeha, Gus Baha Bagikan Tips Mendidik Anak Ala Nabi Muhammad SAW

BACA JUGA:Agar Tidak Stres dan Mudah Menyalahkan Keadaan, Gus Baha Bagikan Tipsnya

Gus Baha menjelaskan bahwa Allah memberikan penghormatan kepada para leluhur yang menanamkan nilai-nilai kebaikan kepada keturunan mereka, sebagaimana tercermin dalam redaksi Al-Qur’an surat Maryam ayat 58 yang artinya.

"Mereka itulah orang yang telah diberi nikmat oleh Allah, yaitu dari (golongan) para nabi dari keturunan Adam, dan dari orang yang Kami bawa (dalam kapal) bersama Nuh, dan dari keturunan Ibrahim dan Israil (Yakub) dan dari orang yang telah Kami beri petunjuk dan telah Kami pilih. Apabila dibacakan ayat-ayat Allah Yang Maha Pengasih kepada mereka, maka mereka tunduk sujud dan menangis,".

"Ketika Allah menceritakan orang baik, maka disebutkan juga leluhurnya," kata Gus Baha.

Gus Baha menambahkan bahwa dalam redaksi Surat Maryam ayat 58 secara eksplisit disebutkan contoh-contoh dari para nabi serta umat Islam secara umum, yang tergambar melalui susunan kalimat dalam ayat tersebut  وَمِمَّنْ هَدَيْنَا وَاجْتَبَيْنَاۗ.

BACA JUGA:Ingin Orang Tua Dijamin Masuk Surga, Gus Baha Bagikan Tips dan Doa Mendapat Anak Shaleh Wali Allah

BACA JUGA:Ingin Mendapatkan Pahala Setara dengan Ibadah Satu Malam, Gus Baha Ijazahkan Dzikir Pendek Ini

Dengan menanamkan nilai-nilai kebaikan sejak dini, diharapkan generasi penerus senantiasa mengingat ajaran luhur dari para leluhur mereka, khususnya mengenai akhlak mulia dan semangat menuntut ilmu agama.

Anak-anak yang telah dididik dengan nilai-nilai tersebut akan merasa malu jika tidak meneruskan perjuangan dan jejak kebaikan yang telah diwariskan.

Hal ini sejalan dengan pesan Imam Syafi’i yang menegaskan bahwa menyebut nasab bukanlah untuk menyombongkan diri, melainkan sebagai pengingat agar seseorang tidak melakukan perbuatan yang tidak pantas, karena leluhurnya dikenal memiliki akhlak terpuji.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: