Operasi SAR Berlanjut, Tim Gabungan Terus Cari Remaja Hilang di Laut Pulau Baai

Tim SAR dari Basarnas Bengkulu melakukan pencarian terhadap remaja yang tenggelam di Lentera Merah Pulau Baai Bengkulu -foto: istimewa -
BENGKULUEKSPRESS.COM - Tim Rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan Bengkulu bersama Tim SAR Gabungan kembali melanjutkan pencarian terhadap seorang remaja yang hilang terseret arus saat menembak ikan di perairan Lentera Merah, Pulau Baai, Bengkulu, Minggu (20/4/2025).
Insiden tenggelamnya remaja tersebut terjadi pada Sabtu malam (19/4/2025) dan melibatkan tiga orang kakak beradik asal Teluk Sepang.
Pada pencarian hari kedua, tim SAR melakukan penyelaman di sekitar lokasi terakhir korban terlihat, menyisir bibir Pantai Lentera Merah, serta melakukan pencarian hingga ke tengah laut menggunakan Rigid Bouyancy Boat (RBB) milik Basarnas.
Kepala Kantor SAR Bengkulu, Muslikun, menyampaikan harapannya agar pencarian berjalan lancar.
"Kami berharap korban cepat ditemukan, dan Operasi SAR hari ini diberikan kelancaran serta tanpa insiden (zero accident)," ujarnya.
BACA JUGA:Setelah Sehari Tenggelam, Jenazah Pelajar Kaur Ditemukan 30 Meter dari Lokasi
BACA JUGA:Pelajar SMK di Kaur Tenggelam Saat Mandi di Sungai Muara Sambat, Pencarian Masih Berlangsung
Menurut keterangan yang diterima, ketiga korban yang merupakan pelajar ini pergi menembak ikan pada pukul 19.00 WIB.
Namun hingga pukul 21.00 WIB, dua dari mereka, M Nuh dan Herdi, belum kembali ke daratan. Adik mereka, Andika, kemudian melapor kepada warga sekitar.
Tim SAR langsung dikerahkan, dan pada dini hari Minggu (20/4/2025) sekitar pukul 02.00 WIB, korban M Nuh berhasil ditemukan dalam keadaan selamat.
Ia ditemukan mengapung di laut menggunakan jirigen minyak sebagai alat bantu apung, kemudian dievakuasi ke kapal Basarnas dan diserahkan ke pihak keluarga.
Adapun data korban yakni,
1. M. Nuh (16), pelajar, selamat
2. Herdi(16), pelajar, dalam pencarian
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: