HONDA BANNER

Ketahui, Kapan Waktu yang Tepat untuk Makan Malam Saat Puasa

Ketahui, Kapan Waktu yang Tepat untuk Makan Malam Saat Puasa

Ketahui, Kapan Waktu yang Tepat untuk Makan Malam Saat Puasa-freepik.com -

BENGKULUEKSPRESS.COM - Saat menjalani ibadah puasa, waktu untuk makan dan minum terbatas hanya dari berbuka hingga sahur.

Kondisi ini dapat membuat sebagian orang cenderung makan beberapa kali di malam hari. Namun, sebenarnya kapan waktu makan malam yang ideal saat berpuasa?

Meski kebutuhan nutrisi tetap harus dipenuhi, berpuasa bukan berarti kamu bisa makan kapan saja setelah berbuka.

Di bulan puasa, penting untuk memilih waktu makan malam yang tepat. Jika sembarangan, seperti makan terlalu dekat dengan waktu tidur, kamu berisiko mengalami masalah kesehatan seperti penyakit asam lambung atau GERD yang bisa mengganggu waktu istirahatmu.

BACA JUGA:Awas Dimakan Buto! 4 Weton Ini Dikejar Sengkolo dan Mara Bahaya

BACA JUGA:Ini Dia 6 Jenis Olahraga yang Ideal Dilakukan Selama Puasa Ramadhan

Jadi, Kapan Sih Waktu yang Tepat untuk Makan Malam Saat Puasa?

Setelah seharian menahan haus dan lapar, jangan langsung sembarangan saat berbuka.

Saat berbuka, sebaiknya kamu mengatur porsi makan dengan bijak, mengutamakan makanan yang kaya karbohidrat kompleks, serat, protein, dan lemak sehat.

Namun, tidak hanya menu dan porsi yang perlu diperhatikan, tetapi juga waktu makan yang harus disesuaikan dengan waktu tidur selama bulan puasa.

Untuk menjaga waktu tidur yang optimal, sebaiknya kamu tidur setidaknya 4 jam sebelum sahur. Misalnya, jika kamu sahur jam 3 pagi, berarti sebaiknya sudah tidur pada pukul 11 malam.

BACA JUGA:Begini Tips Ampuh Mengatur Jam Tidur Saat Puasa

BACA JUGA:Ketahui Sejumlah Manfaat Mengonsumsi Buah dan Sayur Saat Puasa

Di samping itu, penting untuk memberi jeda antara waktu makan malam terakhir dan waktu tidur. Idealnya, jeda ini minimal 3 jam. Jadi jika kamu akan tidur pukul 11 malam, makan malam terakhirmu sebaiknya tidak lebih dari pukul 8 malam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: