Bukan Ilmu Ghoib! Lakukan 7 Ikhtiar Ini Agar Rezeki Mengalir Deras

Bukan Ilmu Ghoib! Lakukan 7 Ikhtiar Ini Agar Rezeki Mengalir Deras

Bersyukurlah meski hanya sedikit, karena dengan bersyukur, Allah akan menambah nikmat-Nya.--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Kita sering kali melakukan amalan-amalan zahir, seperti berdoa, membaca zikir, dan melaksanakan doa haji khusus untuk meminta limpahan rezeki. Namun, masih ada yang mengeluh akan rezeki dan bertanya-tanya, mengapa pendapatan masih rendah? atau mengapa bisnis tetap stabil tanpa perkembangan yang berarti?

BACA JUGA:Jangan Panik! Begini Cara Mengembalikan Kontak HP yang Terhapus dengan Mudah

Seringkali kita lupa akan ikhtiar yang seharusnya mendampingi amalan-amalan tersebut. Di antaranya ada beberapa ikhtiar yang sering terlupakan, padahal membawa banyak keberkahan.

Mendoakan dan Membahagiakan Orang Tua
Langkah pertama yang sering terlupakan adalah mendoakan dan membahagiakan kedua orang tua. Bahagialah bagi para orang tua, bukan hanya dengan materi, tetapi juga dengan sikap tegar, sopan, ramah, jujur, dan baik dari anak-anaknya.

BACA JUGA:TV Digital Tidak Ada Sinyal? Begini Cara Mengatasinya

Menjaga Ketaatan dalam Shalat Wajib
Langkah kedua, baik laki-laki maupun perempuan, hendaknya tidak meninggalkan shalat wajib. Jalani ibadah ini dengan penuh ketaatan dan sebisa mungkin tepat waktu.

Memanfaatkan Waktu Pasca Shalat Subuh
Setelah selesai shalat subuh, memanfaatkan waktu tersebut. Baca Al-Quran, lantunkan zikir seperti Ya Razaq dan Ya Basir minimal 100 kali. Jangan tidur lebih, manfaatkan waktu dengan amalan yang membawa berkah.

BACA JUGA:Harganya Belasan Miliar Rupiah! Ini Dia 7 Bonsai Termahal di Dunia

Baca Istighfar Minimal 100 Kali Sehari
Langkah keempat, tingkatkan istighfar. Baca istighfar minimal 100 kali sehari. Membersihkan diri dari dosa dan kesalahan merupakan langkah penting menuju keberkahan.

Berikan Sedekah dalam Bentuk Apapun
Kelima, berikan sedekah dalam bentuk uang, makanan, pakaian, atau apapun yang dapat membantu sesama, terutama kepada korban bencana alam atau tetangga yang membutuhkan.

BACA JUGA:Inilah 5 Stik Golf Termahal di Dunia! Ada yang Berusia Ratusan Tahun

Konsisten dan Pantang Menyerah dalam Bisnis
Keenam, konsisten dan pantang menyerah dalam bisnis. Apapun bisnis yang Anda geluti, asalkan halal, konsistensi dan ketekunan akan membawa keberkahan dari Allah SWT.

Mensyukuri Nikmat Allah
Langkah terakhir, selalu mensyukuri nikmat Allah. Bersyukurlah meski hanya sedikit, karena dengan bersyukur, Allah akan menambah nikmat-Nya.Semoga keberkahan Allah senantiasa terlimpahkan kepada Anda.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: