Gubernur Bengkulu Serahkan Ratusan Alsintan, Rohidin: Pembangunan Pertanian untuk Pangan Prioritas Pemerintah
Gubernur Bengkulu menyerahkan secara simbolis bantuan Alsintan kepada kelompok tani-(foto: nur miessuary/bengkuluekspress.disway.id-
BENGKULU, BENGKULUEKSPRESS.COM - Gubernur Bengkulu DR drh Rohidin Mersyah MMA menyerahkan ratusan bantuan alat dan mesin pertanian (Alsintan) kepada 60 kelompok tani di wilayah Provinsi Bengkulu dan Kabupaten Bengkulu Tengah, Selasa (27/9/22).
Rohidin mengatakan, pembagian Alsintan yang dilakukan hari ini ditujukan untuk dua wilayah yaitu Kota Bengkulu dan Kabupaten Bengkulu Tengah dan secara bertahap akan terus dialokasikan.
Dengan 75 kelompok tani dari Kota Bengkulu dan 20 kelompok tani dari Bengkulu Tengah. Sebanyak 5 unit hand traktor, 10 pompa air, 430 unit terpal dan 200 unit hand frayer. Masing-masing kelompok menerima 5 unit.
"Ini kita berikan secara simbolis, di Kota Bengkulu dan Benteng juga. Ini memang belum mencukupi, tapi secara bertahap akan kita programkan terus," ungkap Rohidin saat penyerahan bantuan secara simbolis di halaman kantor Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Provinsi Bengkulu.
BACA JUGA:Ratusan Guru Honorer di Bengkulu Pertanyakan Status, Lulus Passing Grade Tapi Tak Kunjung Diangkat
Gubernur Bengkulu bersama penerima bantuan Alsintan -(foto: capsture/theda/bengkuluekspress.disway.id)-
Gubernur juga mengatakan, bantuan dari Kementerian Pertaniaan ini merupakan realisasi dari sejumlah alsintan yang diusulkan, dan diharapkan usulan lainnya juga bisa segera terwujud.
Dijelaskan Rohidin, pembangunan pertanian untuk pangan memang menjadi salah satu prioritas pemerintah. Berbagai program untuk mendukung pencapaian produksi pertanian seperti penyediaan dan perbaikan sarana dan prasarana pertanian.
"Salah satu kegiatan untuk pencapaian program tersebut yaitu dengan penyediaan alat mesin pertaniaan sehingga, akan terwujud modernisasi pertanian. Serta usaha pertanian terlindungi dan terjamin kesejahteraannya," kata Rohidin.
Rohidin menambahkan, dengan adanya alsintan ini semoga dapat meningkatkan produksi dan produktivitas dalam sektor pertanian provinsi Bengkulu. Selain itu, Rohidin juga menambahkan sejak 2-3 terakhir adanya kemajuan dalam sisi pengelolaan keuangan.
"Pertama kita dalam 3 tahun berturut-turut masuk 3 besar perencanaan pencapaian pembangunan. Pada tanggal 29 Oktober nanti, saya juga diundang menjadi Babenas yang akan mendapatkan insentif juga. Kemudian kemarin kita juga menjadi pengendali implansi terbaik se-Sumatera yang juga mendapatkan 10,3 M. Dan 3 hari yang lalu, kita juga masuk 5 besar secara nasional sebagai daerah dengan keterbukaan informasi paling bagus," tutup Rohidin.
Ketua Kelompok Tani Cugung Kecik Panorama, Sujarwanto, yang menjadi salah satu penerima bantuan simbolis mengatakan, bantuan Alsintan yang hari ini dibagikan sangat dibutuhkan sangat dibutuhkan oleh petani.
"Hand traktor dan hand frayer ini memang sangat kita butuhkan, yang kita punya saat ini bantuan tahun 2008 umurnya jadi memang sudah usang dan sebagian sudah tidak beroperasi lagi," kata Sujarwanto.
Akan tetapi, ia menyampaikan masih terdapat permasalahan lain yang dihadapi, yaitu pupuk bagi petani. Lantaran alokasi dari Rencana Defenitif Kebutuhan Kelompok (RDKK) yang diusulkan tidak sepenuhnya dikabulkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: