Bunda Baby Shop Beri Diskon Hingga 30 Persen untuk Pelanggan

Bunda Baby Shop Beri Diskon  Hingga 30 Persen untuk Pelanggan

BENGKULU, BE-Bunda Baby Shop menyediakan perlengkapan bayi dengan harga yang ekonomis di Bengkulu. Semua kebutuhan bayi tersedia, antara lain makanan bayi, diapers, baju bayi, baju anak-anak dan masih banyak perlengkapan serta produk lainnya. Bunda Baby Shop mempunyai karyawan dan tempat parkir gratis serta menyediakan tempat bermain untuk anak-anak. Owner Baby Shop, Yohana (31) mengatakan banyak promo yang diberikan untuk pelanggan. \"Promo-promo harga kita bekerja sama dengan Bank yang support kita ada Bank Mandiri dan BRI,\" katanya, Kamis (11/2) Untuk Bank Mandiri ada program potongan 30% kalau untuk BRI potongan harga 10%, untuk Bank Mandiri ada yang cicilan 0% hingga 3 bulan. Setiap hari buka jam 10 pagi sampai jam 8 malam, yang beralamat toko Jalan Mayjen Sutoyo No. 657 Tanah Patah. Yohana menambahkan, selain adanya promo ia juga menyediakan kartu member untuk setiap pembelanjaan maksimal Rp500 ribu. Untuk harga mulai dari Rp 10 ribu hingga Rp500-an, tergantung merk dan kualitas yang di jual. \"Di bulan Febuari, ia ada promo free clutch bag sedangkan membercard disc 5% dari Bunda Baby Shop setiap pembelajaan Rp1 juta. Jadi untuk promo nya itu setiap bulan berbeda-beda,\" kartanya. Selain itu, Yohana juga menjual perlengkapan bayi secara Online lewat Media Sosial Instagram (@bunda.babyshop). Barang-barang yang Yohana ambil bervariatif langsung dari supplier Jakarta, Bengkulu, dan supplier yang lain. “Kalo orang-orang yang beli ke store banyak juga dari daerah lain tapi kalau untuk media online kami kirim biasanya dari Bengkulu Utara, Selatan. Ya paling masih sekitar daerah Bengkulu ini aja,” ucapnya. (MG.3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: