Maling Beraksi, Vixion Raib
IPUH, BE – Sadarto (45), warga Desa Air Buluh Kecamatan Ipuh Kabupaten Mukomuko. mengalami nasib sial. Pasalnya Kamis (21/2) dinihari sekitar oukul 02.20 WIB rumah dimasuki maling. Satu unit motor Yamaha Vixion yang masih kredit 1,5 tahun lagi beserta 1 buah helm ditambah 1 unit handphone raib dibawa maling.
Kades Air Buluh, Ali Takdir ketika dikonfirmasi BE, mengatakan aksi pencurian tersebut baru diketahui sekitar pukul 03.30 WIB saat korban terbangun dari tidur karena listrik padam.
Saat itu korban berencana akan menghidupkan lampu tempel yang ditaruh di dapur ternyata melihat pintu belakang rumahnya sudah terbuka. Pada saat itu Sadarto langsung memeriksa barang-barang miliknya. Betapa terkejutnya korban motor yang ditaruh di ruang depan sudah tidak ada lagi begitupun dengan helm serta handphone.
\"Peristiwa kemalingan ini telah kami laporkan kepihak kepolisian dalam hal ini Polsek Ipuh. Kami mengharapkan jajaran kepolisian dapat meringkus pelaku,” ujar Kades(900)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: