CURUP, BE - Minggu (24/1) siang, warga sekitar Kelurahan Pasar Padang Ulak Tanding (PUT) dihebohkan dengan penemuan sosok mayat tanpa identitas. Mayat tersebut ditemukan di pinggir jalan umum simpang Trans Taba Tinggi Kelurahan Pasar PUT sekitar pukul 11.00 WIB.
Diduga kuat mayat tanpa identitas tersebut adalah korban perampokan. Pasalnya saat ditemukan korban mengalami sejumlah luka seperti luka di duga pukulan benda tumpul di bagian muka dan luka tusuk di bagian punggung belakang.
Berdasarkan data yang berhasil dihimpun Bengkulu Ekspress korban pertama kali ditemukan oleh Budi Tia Mahendra (20) warga Kecamatan PUT. Saat itu Budi hendak menjalani aktivitas sehari-harinya untuk pergi ke kebun. Saat melintas di lokasi, ia melihat adanya sepasang kaki dipinggir jalan dengan posisi badan ada di dalam semak di pinggir jalan. Saat dicek ternyata adalah kaki korban, saat ditemukan korban sudah tidak bernyawa lagi dengan posisi masih menggunakan helem merk Carberg warna hitam bercorakkan garis putih-putih.
Selain itu korban juga menggunakan jaket warna biru corak putih yang bertuliskan KKN 2012 Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Musirawas serta menggunakan celana jeans pendek.
Melihat kondisi tersebut, korban langsung memberitahu warga sekitar dan langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Padang Ulak Tanding. Petugas dari Polsek Padang Ulak Tanding yang datang ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) langsung melakukan olah TKP. Selain helm yang masih dipakai korban, petugas juga menemukan helm merk J King dari TKP. Setelah itu jasad korban langsung dievakuasi ke RSUD Curup untuk menjalani visum.
Setelah menjalani visum di RSUD Curup, petugas medis menemukan sejumlah luka baik luka akibat benda tumpul maupun benda tajam. Untuk luka yang diakibatkan benda tumbul di bagian muka korban sedangkan luka tusuk di punggung bagian belakang dengan lebar luka 2 cm dengan kedalaman hingga 4 cm.
\"Untuk saat ini, kita masih melakukan penyelidikan untuk memastikan penyebab kematian korban,\" ungkap Kapolres Rejang Lebong AKBP Dirmanto SH SIK melalui Kapolsek PUT, Iptu Eka Chandra didampingi Kanit Reskrim, Iptu Dzarkoni.
Selain itu pihaknya juga tengah menyelidiki untuk mengungkap identitas korban. Sementara itu, pasca menjalani visum, jenazah korban disemayamkan di kamar pemulasaran jenazah RSUD Curup untuk sembari menunggu ada keluarga korban yang mengetahui identitas korban. (251/222)