Falcao Pindah ke Real Madrid Hanya Rumor

Jumat 04-01-2013,15:45 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

ATLETICO Madrid sepertinya gerah juga dengan rumor yang berkembang di musim transfer awal tahun ini. Bintang mereka, Radamel Falcao, dikabarkan segera hengkang ke klub raksasa Real Madrid. Tidak hanya itu, Manchester City dan Chelsea juga dikabarkan tengah berebut mendapatkan tanda tangan dari pesepakbola asal Kolombia ini. Rumor itu pun dengan tegas dibantah manajemen Atletico Madrid. Presiden Atletico Madrid, Enrique Cerezo, seperti dikutip Sporttimes, Jumat (4/1) menegaskan bahwa Falcao akan tetap bertahan di klub sesuai kontrak. \"Ini benar-benar rumor palsu yang menghubungkan Falcao pindah ke Madrid. Falcao memiliki kontrak dengan Atletico Madrid dan tidak ada yang harus disampaikan lagi,\" tegas Carezo. Rumor kepindahan Falcao kata Carezo, dinilai sebagai upaya mengacaukan konsentrasi tim. Apalagi saat ini, Atletico Madrid mampu membuyarkan dominasi dua raksasa catalan, Barcelona dan Real Madrid. Atletico saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara La Liga. Hanya terpaut 9 poin dari pemuncak Barcelona dan mampu berada di atas juara bertahan Real Madrid, yang berada di posisi ketiga. \"Tampaknya dengan rumor ini, ada upaya untuk mengacaukan Atletico,\" katanya. Carezo juga tidak dapat menyembunyikan kekesalannya pada awak media, yang disebutnya telah membuat berita palsu, seolah-olah rumor kepindahan Falcao disampaikan olehnya. \"Saya tidak menyukai kenyataan, bahwa media menempatkan kata-kata yang tidak keluar dari mulut saya. Jadi tidak perlu lagi membicarakan rumor,\" tegasnya.(afz/jpnn)

Tags :
Kategori :

Terkait