Ribuan PNS Disumpah

Jumat 06-12-2013,18:46 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

MUKOMUKO, BE- Ribuan pegawai negeri sipil (PNS) dijajaran Pemda Mukomuko, kemarin (5/12) disumpah. Mulai dari tenaga guru, kesehatan dan  teknis. Sumpah jabatan itu dipimpin langsung oleh Sekda, Syafkani atas dasar surat keputusan Bupati Mukomuko, Ichwan Yunus. Sekda Mukomuko, Syafkani SP didampingi Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD), Drs H Ruslan MPd dan Sekretaris Seri Utami SPd menyampaikan supaya  PNS dapat mewujudkan sikap disiplin, tanggung jawab serta menjunjung tinggi dan menjaga nama baik citra PNS. “Semua PNS yang belum mengikuti sumpah jabatan wajib mengikuti,”tegasnya. PNS diharapkan memegang teguh sumpah dan jabatannya sehingga kedepan tidak ada lagi PNS yang malas bekerja, bolos dan melanggar disiplin. Sebanyak 1.250 PNS yang diambil sumpah itu di tahun 2013 ini.  1.000 PNS lainnya telah dilakukan pada tahun 2012 lalu. “ Dari 4 ribu  ribu PNS sekitar 2 ribu lebih sudah disumpah. Sisanya akan dilakukan pada tahun berikutnya. PNS diingatkan jangan  melanggar sumpah. Selain pertanggung jawabannya kepada yang maha kuasa, bagi yang melanggar  juga akan dikenakan sanski berdasarkan peraturan yang berlaku,” demikian Ruslan. (900)

Tags :
Kategori :

Terkait