242 CJH Kota Ikut Manasik

Rabu 14-08-2013,14:15 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

RATU SAMBAN, BE -  Sebanyak 242 calon jemaah haji (CJH) dari Kota Bengkulu, kemarin mengikuti manasik haji di Masjid Raya Baitul Izzah Kota Bengkulu.   Manasik haji yang mulai berlangsung sekitar pukul 09.00 WIB ini dibuka oleh Walikota H Helmi Hasan, SE dan dihadiri Kepala Kanwil Kemenag H Suardi Abbas, SH MH  serta pejabat kota lainya. Dalam kesempatan itu, Walikota Helmi Hasan membagian tasbih kepada seluruh jemaah yang hadir, dan ia berpesan kepada jemaah agar setelah di tanah suci nantinya dapat mendoakan  agar kota Bengkulu menjadi kota yang aman,  dan  kota religius sesuai dengan harapan delapan  tekad yang selama ini didegungkan.  Walikota termuda itu juga meminta agar calon jemaah haji dapat menjaga kesehatan supaya dapat melaksanakan  rukun haji. Sementara itu Kepala Kemenag Kota Bengkulu, Drs H Mukhlisuddin MA  saat dikonfirmasi menuturkan, manasik haji akan berlangsung selama  tiga hari.  Digelarnya manasik ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan terhadap Calon Jamaah Haji (CJH) dalam bentuk bimbingan agar CJH nantinya dapat menjalankan ibadah haji sesuai syariat dan rukunnya.  Selain itu, dalam manasik juga diberikan pemahaman dan pengalaman secara teori dan praktek agar CJH memahami hakekat pelaksanaan ibadah haji, sehingga sekembalinya ke tanah air, para CJH ini dapat menjadi haji yang mabrur. \"CJH Kota Bengkulu  tahun ini berjumlah 242,  dan mendapatkan  tim pembimbing haji dan tim pembimbing ibadah haji. \" katanya. Para CJH ini diprediksi akan diberangkatkan  pada tanggal 15 September mendatang masuk dalam kloter 5, karena jumlah satu kloter sebanyak 375 orang, maka  kekurangan  kuota itu akan diisi  dari  jemaah dari kabupaten lain ditambah dengan  petugas haji. Sementara itu,  dari 242 CJH Kota, diketahui  CJH tertua atas nama Bapak  Goncik bin Hon (83) sedangkan yang termuda atas nama Asa Sofie binti Hardiyanti Yusuf  dengan usia 20 tahun. Mukhlishuddin  banyak bercerita mengenai pelaksanaan pemberangkatan  CJH tahun  ini dengan jemaah haji tahun sebelumnya, dimana tahun ini CJH akan diberangkatkan melalui embarkasi haji antara Bengkulu, sehingga pada tanggal 14 September nanti CJH  kota Bengkulu sudah akan masuk dalam Asrama haji untuk diperiksa kesehatan,  menerima living cost  hingga pembagian paspor dan gelang identitas.  \'\'Surat Putusan Menteri Agama  untuk masuk asrama segera diterbitkan,\" katanya. Yang terpenting saat ini lanjut Mukhlisuddin, CJH Bengkulu agar dapat menjaga kesehatan, karena ibadah haji mayoritas membutuhkan tenaga yang banyak, istirahat cukup   dan banyak minum dan konsumsi buah, sehingga dapat melaksanakan semua rangkaian haji dengan baik, dan menjadi haji mabrur. (247/009/adv)

Tags :
Kategori :

Terkait