Tidak ada batas waktu tertentu untuk mengganti puasa tersebut. Ibu hamil bisa melakukannya secara berurutan atau dalam jumlah yang lebih sedikit secara bertahap. Saat hendak mengganti puasa, disarankan untuk membaca niat qadha puasa Ramadhan, seperti berikut:
“Nawaitu shauma qadha’a fardhu Ramadhan lillahil haadi” (Artinya: Saya niat puasa mengganti fardhu Ramadhan karena Allah SWT).
Siapa Saja yang Boleh Mengqadha Puasa?
Kewajiban mengganti puasa Ramadhan berlaku bagi mereka yang saat bulan Ramadhan diwajibkan untuk puasa namun memiliki alasan tertentu yang menghalangi. Kelompok yang diperbolehkan mengqadha puasa meliputi:
- Orang yang sakit
- Orang yang sedang dalam perjalanan jauh (musafir)
- Ibu hamil dan menyusui
- Wanita yang sedang haid atau nifas
- Orang tua
BACA JUGA:Weton yang Sulit Kaya Raya Meski Sudah Bekerja Keras Banting Tulang
BACA JUGA:Arti Pemilik Weton Tunggak Semi dalam Primbon Jawa
Demikian penjelasan mengenai cara membayar hutang puasa bagi ibu hamil. Pastikan untuk memahami dan melaksanakan sesuai dengan ketentuan yang ada.