BENGKULUEKSPRESS.COM - Taman Wisata Wendit merupakan wisata buatan yang berdiri sejak beberapa puluh tahun yang lalu, menyimpan beberapa mitos tertentu yang dipercaya turun temurun.
Lokasi Taman Wisata Wendit terletak di Jalan. Raya Wendit Timur, Desa Mangliawan, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Mungkin sebagian dari kamu belum mengetahui jika tempat wisata ini dulunya merupakan sebuah kolam pemandian.
Sekitar tahun 2006 hingga tahun 2008 Wisata Malang ini direnovasi dengan menambah beberapa fasilitas yang akan memanjakan para pengunjung.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Wisata di Wonosobo yang Wajib Dikunjungi
Kemudian di tahun 2008 dibuka kembali dan berganti nama menjadi Taman Wisata Wendit. Sesuai namanya objek wisata yang satu ini menampilkan arena bermain yang lengkap dan cocok untuk semua usia.
Sejarah Wisata Wendit
Di balik keberadaannya, destinasi wisata Wisata Wendit memiliki sejarah panjang. Kolam Pemandian Wendit dulunya bernama Bureng, seperti yang disebut dalam Kitab Negarakartagama.
Bureng berarti sebuah sebuah telaga yang indah dan memiliki air yang berwarna kebiruan, dimana di dalamnya terdapat sebuah Candi Bermakala serta bangunan rumah-rumah yang indah.
Raja Majapahit yakni Hayam Wuruk pernah singgah ke tempat tersebut dengan maksud untuk berwisata karena memang lokasinya yang indah, serta untuk melakukan sebuah ritual karena terdapat sebuah bangunan suci.
Kemudian pada abad ke XIV Masehi mulai dikembangkan oleh pihak Kerajaan Majapahit, dan selalu digunakan sebagai tempat suci.
BACA JUGA:Mengeksplore Labirin dan Menelusuri Legenda Air Terjun Coban Jawa Timur
Lokasi wisata ini diyakini sudah ada sejak zaman Kerajaan Mataram. Kemudian pada zaman Kerajaan Majapahit menjadi lokasi mandi favorit para selir raja.
Konon katanya jika kamu mencuci wajah di kolam tersebut akan membuat awet muda dan panjang umur. Tak hanya itu airnya pun diyakini dapat menyembuhkan berbagai penyakit.
Air di Wana Wisata Wendit diyakini berasal dari 4 sumber mata air yang berasal dari Gunung Arjuno, Gunung Semeru, Gunung Kawi dan Gunung Bromo, sehingga oleh sebagian orang dianggap suci dan penuh berkah.