BACA JUGA:Akhir Tahun 2023, Berikut Kisaran Harga Mobil Bekas Toyota Kijang Innova Reborn
Warna urine ibu hamil juga dapat berubah sepanjang hari, sehingga ini tidak ada kaitan antara warna urin dengan jenis kelamin bayi yang dikandung.
Mitos Ciri-ciri Hamil Anak Perempuan yang Sering Dipercaya
Inilah beberapa mitos hamil anak perempuan yang banyak terdengar, antara lain:
Suka dengan makanan yang manis-manis
Sering mengalami mood swing.
Hamil bayi anak laki-laki membuat Ibu mudah kedinginan, sedangkan bayi perempuan tidak.
Hamil bayi laki-laki membuat warna puting payudara berubah lebih gelap, sedangkan bayi perempuan tidak.
Kulit lebih berminyak dan jerawatan.
BACA JUGA:Berminat Beli Mobil Listrik Di Akhir Tahun? Berikut Harga Mobil Listrik di Indonesia Desember 2023
Kebanyakan mitos tentang hamil anak perempuan muncul dari pengamatan atas perubahan dan tanda-tanda yang terjadi pada tubuh Ibu hamil. Meskipun tak didukung dengan sains, nyatanya banyak yang percaya dengan mitos ini. Kenyataannya, kondisi ini terjadi disebabkan oleh perubahan hormon yang mempengaruhi indera penciumannya. Jadi, bukan karena jenis kelamin bayi, ya
Cara Mengetahui Jenis Kelamin Bayi
Alih-alih mempercayai mitos hamil anak perempuan atau mengira-ngira jenis kelamin bayi dari tanda-tanda fisik dan psikologis yang belum tentu benar, Ibu dan Ayah dapat memastikannya melalui tes ultrasonografi (USG). Pada usia kehamilan antara minggu ke-18 dan ke-22, pemeriksaan ultrasonografi dapat menunjukkan adanya tanda-tanda yang mengarah pada jenis kelamin bayi yang sedang dikandung.
BACA JUGA:Mulai Rp 55 Jutaan, Berikut Harga Mobil LCGC Bekas per Desember 2023
Dalam proses ultrasonografi, perhatian khusus diberikan pada daerah genital bayi. Jika kondisi rahim dan posisi bayi memungkinkan, gambaran yang jelas tentang organ genital dapat dilihat oleh dokter. Dalam kasus bayi perempuan, dokter akan mencari adanya tanda-tanda seperti adanya labia (bibir vagina) atau klitoris yang terlihat pada gambar tersebut. (**)