BENGKULUEKSPRESS.COM - Kamu tamatan SMP sederajat mau berkarir jadi prajurit TNI? Nah ini kesempatannya.
Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI membuka penerimaan anggota Komponen Cadangan (Komcad) 2023.
Lowongan kerja sebagai Komcad TNI dibuka secara sukarela untuk usia 18-35 tahun. Pendaftar yang memenuhi syarat dilatih dasar kemiliteran dan diorganisir dengan status tetap sipil.
Dilansir dari laman Kemhan, berdasarkan UU Nomor 23 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Sumber Daya Nasional untuk Pertahanan Negara, Komponen Cadangan adalah sumber daya nasional yang disiapkan untuk dikerahkan melalui mobilisasi guna memperbesar dan memperkuat kekuatan komponen utama, yaitu TNI.
BACA JUGA:Daftar Gaji TNI Tahun 2023, dengan Tunjangannya
BACA JUGA:PENGUMUMAN! Pertamina Jatah Pembelian BBM, Sehari Cuma Bisa Beli Segini
Komcad bisa dimanfaatkan ketika negara dalam kondisi darurat militer atau bencana alam. Selain itu, mobilisasi Komcad hanya bisa dilakukan oleh presiden atas persetujuan DPR RI untuk kepentingan pertahanan negara.
Bagi warga negara yang tertarik dan memenuhi syarat, bisa secara sukarela mendaftar menjadi anggota Komcad. Nantinya, seluruh proses dilakukan secara online melalui link pendaftaran Komcad 2023 di komcad.kemhan.go.id.
Adapun persyartan untuk mendaftar sebagai anggota KOMCAD TNI, antara lain :
1. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
2. Setia pada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang bedasarkan Pancasila dan UUD NKRI Tahun 1945
3. Usia 18 Tahun s.d 35 Tahun
4. Sehat jasmani dan rohani
5. Tidak memiliki catatan kriminalitas
6. Bukan anggota maupun mantan TNI/POLRI