Mixstore13, Bisnis Costum Gift Box Kekinian di Bengkulu

Senin 03-10-2022,17:39 WIB
Reporter : Anna
Editor : Tri Yulianti

BENGKULU, BENGKULUEKSPRESS.COM - Costum Gift Box merupakan box yang berisikan berbagai isian hadiah yang dapat direquest oleh pembeli, biasanya berisi benda seperti aksesoris  ataupun lainnya saat ini sedang digandrungi anak muda di Bengkulu. 

Bisnis costum gift box adalah bisnis yang memiliki peluang dengan keuntungan yang menjanjikan. Pasalnya, gift box banyak dijadikan sebagai hadiah di hari spesial, dengan bentuk yang unik dan cantik. Permintaan gift box akan lebih banyak ketika mendekati hari spesial, seperti saat wisuda, ulang tahun, anniversary, atau hari perayaan lainnya.

Salah satu pengrajin cistum gift box adalah Febrianti Mia Melliza (24), pemilik usdah Mixstore13. Ia mengawali usaha costum gift box pada Agustus 2020 lalu, yang mana saat itu ia membuka usaha tersebut dirumahnya yang berlokasi di Perumahan Kirana, Kandang Mas, Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu.  

Ia mengaku, usaha yang ia lakoni saat ini berawal dari video tiktok yang viral tentang gift box. Dari video tiktok tersebut ia memiliki ketertarikan untuk membuka peluang usaha akan gift box di Bengkulu. 

BACA JUGA:Pemkot Siapkan Rp 4,5 M untuk Pembebasan Lahan di Jalan Aru Jajar


Produk gift box bouqet dari @Mixstore13-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

Dengan bermodalkan uang Rp 300 ribu ia menjual produk gift box dengan kisaran harga Rp 45 ribu hingga Rp 250 ribu. Febrianti mengaku dapat meraup omset jutaan rupiah perbulannya dari hasil berjualan costum gift box ini. 

"Awalnya  tertarik untuk membuat usaha gift box karena usaha ini unik dan memiliki banyak peminat," kata Febrianti pada bengkuluekspress.com,  Senin (3/10/2022)

Seiring berjalannya waktu, ia menambah produk jualannya yang masih berbau gift yaitu bouquet snack dengan harga yang ramah di kantong yaitu mulai dari Rp 35 ribu.

Selain memasarkan di rumahnya, Febrianti juga memasarkan produknya melalui akun sosial media yang dimilikinya, seperti Instagram, Tiktok dan Whatsapp yang diberi nama @Mixstore13. Tidak hanya itu, ia juga memasarkan produknya melalui marketplace yaitu shoppe yang diberinya nama @Mixstore13 pula. 

Menurut Febrianti produk jualannya yang menjadi best seller yaitu gift box paket alat sholat yang diberinya nama Hampers Bulan (alat sholat perempuan), Hampers Bumi (alat sholat lelaki) dan bouquet snack dengan harga Rp 35ribu.

"Produk best seller kita itu hampers paket alat sholat nama paketnya itu Hampers Bulan (alat sholat perempuan) dan Hampers Bumi (alat sholat lelaki), kalau buoquet snacknya best seller yang harga 35K," tambahnya. 

Sementara itu, untuk pembelian atau pemesanan gift box bisa dibeli atau dipesan memalui online ataupun secara langsung. Caranya dengan memesan via aplikasi instagram, shoppe dan tiktok shop atau datang langsung ke lokasi store Mixstore13. 

"Untuk pembelian atau pemesanan gift box bisa dibeli atau dipesan memalui online ataupun secara langsung. Caranya dengan memesan via aplikasi instagram, shoppe dan tiktok shop atau datang langsung ke lokasi store Mixstore13 di Perumahan Kirana, Kandang Mas Bengkulu," tutup Febrianti. (ANNA/MAGANG)

Kategori :