Tingkatkan Sinergitas dan Hubungan Harmonis

Rabu 13-02-2019,10:11 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

Kapolda Kunjungi Kantor BEMG

BENGKULU, Bengkulu Ekspress- Kapolda Bengkulu Brigjen Pol Drs Supratman MH bersama Wakapolda Kombes Pol Budi Widjanarko SHMH bersama Irwasda, Direktur Intelkam, Kabid Propam dan Kabid Humas Polda Bengkulu AKBP Sudarmo SSos MH, Selasa siang (12/2) berkunjung ke kantor Bengkulu Ekspress Media Grup (BEMG).

Dalam kunjungan tersebut Kapolda Bengkulu langsung disambut Direktur BEMG, Sukatno MSi didampingi GM BETV Susanto, GM harian Bengkulu Ekspress Suherdi Marabille, Pemred Iyud Dwi Mursito, Manager Iklan, Manager Sirkulasi yang berlangsung di ruangan rapat BEMG.

Kapolda Bengkulu, Brigjen Pol Drs Supratman MH mengatakan, kunjungan dirinya dan rombongan dalam rangka visit media sebagai Kapolda baru, sekaligus dalam rangka Hari Pers Nasional.\"Kita harapkan tentunya kerjasama antara Polda Bengkulu dan Bengkulu Ekspress ini tetap berjalan baik dalam membantu membangun Provinsi Bengkulu,\" terang Jenderal bintang satu tersebut, kemarin (12/2).

Selain itu, ia menjelaskan, jika pihaknya dalam hal ini Polda Bengkulu ingin terus dan selalu meningkatkan kerjasama yang positif selama ini sudah terjalin baik dengan media dan para wartawannya. \"Mari kita saling memberikan masukan, saling mengisi dan berbagi kelebihan yang kita miliki,\" ucapnya.

Dikatakanya, didalam beberapa kesempatakan ia telah menyampaikan kepada satker Polda Bengkulu dan Polres jajaran melalu humas yang ada di Polda untuk tidak menyembunyikan maupun menahan-nahan terkait informasi yang dianggap penting selama tidak menggangu proses penyelidikan. \"Kita akan selalu terbuka terkait informasi selagi tidak menggangu proses penyelidikan karena berkat media juga kita bisa memantau setiap kejadian yang terjadi di Kabupaten atau Polres-Polres pastinya,\" terangnya.

Dalam kesempatan itu, Ia juga meminta teman-teman wartawan juga bersabar apabila pihaknya masih dalam penyelidikan agar mengindari pemberitaan yang tidak akurat atau tidak sesuai dengan yang sebenarnya dan tidak membuat terhambatnya penyelesaian sebuah kasus. \"Namun kalau sudah saatnya nanti pasti akan kita sampaikan melalui press rilis dan semua keterbukaan pun nantinya bisa didapatkan melalui media sosial Humas Polda Bengkulu,\" ujarnya saat mendatangi BEMG.

Ia meyakinkan bahwa Polda Bengkulu akan terbuka untuk wartawan, bahkan ia meminta wartawan tak segan-segan menemui atau menghubungi dirinya jika ada yang ingin ditanyakan. \"Saya asli putra Bengkulu dan pasti akan membawa perubahan untuk Bengkulu dan memajukan Bengkulu, oleh sebab itu setiap masukan, kritikan dan saran dari warga Bengkulu akan saya terima apalagi demi keamanan dan ketertiban bagi warga Bengkulu,\" bebernya.

Sementara Direktur utama BEMG, Sukatno MSi dan seluruh General Manager BEMG dari tv, koran, maupun Online menyambut baik kedatangan rombongan Kapolda. Ia mengucapkan terima kasih kepada Kapolda yang telah menyempatkan untuk datang berkunjung ke kantor BEMG. \"Kami beserta jajaran BEMG sangat senang dengan kedatangan pak Kapolda. Dan semoga sinergitas kita tetap terjalin baik,\" terangnya.

Ia berharap, hubungan erat antara media dan Polda Bengkulu bisa terjalin lebih harmonis lagi dibandingkan yang lalu-lalu guna memberikan informasi yang menyejukan hati bagi warga Bengkulu.\"Selama ini hubungan kita dengan Polda Bengkulu sama Polres jajaran sudah sangat baik, tetapi dengan kepemimpinan Pak Supratman yang merupakan putra asli Bengkulu bisa lebih erat dan lebih harmonis lagi,\" tutupnya.

Dalam kunjungan tersebut, kapolda juga memberikan kue kepada BEMG dalam rangka untuk memperingati HPN ke-73 dan Diakhir kunjungannya, Kapolda juga mendapatkan sebuah foto bergambarkan dirinya yang merupakan kenang-kenangan dari BEMG setelah itu Kapolda juga menyempatkan untuk berfoto bersama para pimpinan BEMG sebelum melanjutkan perjalanan pulang ke Mako Polda Bengkulu. (529)

Tags :
Kategori :

Terkait