Kenalkan Pajak Lewat Takjil
CURUP REJANG LEBONG, Bengkulu Ekspress - Hadirnya bulan suci Ramadhan dimanfaatkan KPP Pratama CurupĀ untuk lebih mengenalkan pajak kepada masyarakat. Salah satunya dengan menggelar kegiatan takjil on the road. Kegiatan takjil on the road dilaksanakan jajaran KPP Pratama Curup dihari pertama pelaksanaan ibadah puasa Ramadan 1439 Hijriah atau pada Kamis (17/5) kemarin. Dimana kegiatan bagi-bagi takjil kepada pengguna jalan tersebut dilaksanakan di kawasan lampu merah Pasar Tengah Kota Curup Rejang Lebong Provinsi Bengkulu.
\"Kegiatan pembagian takjil yang kita laksanakan ini merupakan salah satu bentuk sosialisasi perpajakan kepada masyarakat di Kota Curup ini,\" terang Kepala KPP Pratama Curup, Barlianto, SH MM melalui Kepala Seksi Ekstensifikasi dan Penyuluhan KPP Pratama Curup, Moh Makhfal Nasirudin, SE MA disela-sela kegiatan takjil on the road Kamis (17/5) kemarin.
Dengan adanya kegiatan tersebut, Makhfal berharap masyarakat yang melintas di kawasan lampu merah Pasar Tengah semakin mengenal KPP Pratama Curup yang berdampak pada kesadaran masyarakat dalam membayar pajak. Karena menurut Makhfal, saat ini peran pajak sangat penting dalam pembangunan di Indonesia.
\"Kita berharap semakin hari kesadaran masyarakat membayar pajak semakin tinggi, karena peran pajak dalam pembangunan sangat tinggi, dimana saat ini 80 persen lebih APBN Indonesia berasal dari pajak,\" jelas Makhfal.
Lebih lanjut Makhfal menjelaskan, kegiatan yang mengusung semangat berbagi kebahagiaan menghadapi Ramadan. Sebanyak 500 takjil dibagikan kepada warga masyarakat yang melintas. Takjil yang dibagikan bersumber dari donasi para pegawai KPP Pratama Curup melalui mushola di lingkungan kantor, Mushola Al-Hijrah.
\"Penerima Takjil adalah masyarakat yang melintas, bukan hanya kaum dhuafa saja, namun seluruh masyarakat yang melintas,\" papar Makhfal.
Masih menurut Makhfal, kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari kegiatan musala di KPP Pratama Curup, Al-Hijrah dalam rangka menghadapi bulan suci ramadhan. Kegiatan yang telah dilaksanakan sebelumnya adalah kunjungan dan pemberian bantuan ke Panti Asuhan Anak Sholeh dibawah asuhan Pondok Pesantren Hidayatullah di Selupu Rejang Kabupaten Rejang LebongĀ Provinsi Bengkulu pada 15 Mei 2018 lalu.
Kemudian dilanjutkan, Tarhib Ramadhan pada 16 Mei 2018 dengan kegiatan ceramah keagamaan oleh Ketua MUI Rejang Lebong Provinsi Bengkulu., Mabrur Syah dan dilanjutkan pembagian seperangkat alat sholat dan Al-Quran untuk pegawai non organik di KPP Pratama Curup. (251)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: