Cuma 3 Sekolah Siap UNBK

Cuma 3 Sekolah Siap UNBK

BINTUHAN, BE - Dari 21 sekolah tingkat SMA sederajat di Kabupaten Kaur, ternyata baru tiga sekolah yang menyatakan siap menerapkan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) April mendatang.  Ketiga sekolah itu adalah SMAN 1 Kaur, SMAN 10 Pentagon dan MAN 1 Kaur.

“InsyaAllah tahun ini ada tiga sekolah tingkat SMA yang sudah siap melaksanakan UNBK,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kaur, Three Marnope SPd MTPd, kemarin (10/3).

Dikatakannya, sejauh ini belum ada tambahan dari sekolah lain.  Tiga sekolah yang siap melaksanakan UNBK ini memang sudah memiliki sarana untuk mendukung UNBK. Sedangkan 19 SMA lainya dinilai belum layak karena belum didukung fasilitas yang dipersyaratkan UNBK, seperti belum tersedianya jaringan internet dan kompupter.

“Untuk sekolah yang belum siap, UN akan dilaksanakan secara manual menggunakan lembar jawaban komputer (LJK),” terangnya.

Lanjutnya, dengan melaksanakan UNBK maka para siswa diharapkan lebih mudah mengikuti UN. Pasalnya proses lebih cepat karena telah ditunjang dengan sarana pendukung komplit. Juga bagi sekolah yang belum dapat menjalankan UNBK maka pelaksanaan UN dilakukan seperti biasa yakni ujian nasional berbasis kertas pensil (UNBKP).

\"Untuk Kabupaten Kaur pelaksanaan UNBK baru pertama kali akan dilaksanakan tahun 2017 ini,” terangnya.

Ditambahkannya, karena baru pertama kali diikuti, diharapkan kepada pihak sekolah dapat melakukan persiapan secara matang. Persiapan dimaksud baik menyiapkan anak didik untuk menghadapi ujian, maupun mencek dan berlatih dengan sarana dan prasarana yang dipersyaratkan. Juga ia mengaku optimis UNBK kali ini berjalan lancar, mengingat pihak sekolah sudah menggelar serentak latihan dan simulasi UNBK.

“Persiapan pelaksanaan harus dilakukan sejak jauh hari. Kemampuan siswa diharapkan dapat maksimal dan diharapkan UNBK perdana ini nanti berjalan lancar,” jelasnya. (618)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: