BTN Serahkan Hadiah Motor dan Hanphone

BTN Serahkan Hadiah Motor dan Hanphone

\"BTN\"

BENGKULU, BE- Penyerahan undian banjir hadiah tabungan BTN E\'BATARA POS dilaksanakan Jumat (18/3) di Kantor Pos Padang Jati Cabang Bengkulu berlangsung sukses dan lancar. Undian Banjir Hadiah Tabungan BTN E\'BATARA POS periode tahun 2015 diundi pada Januari 2016 lalu di menangkan oleh pemilik rekening dari Kantor Pos Kembang Seri, Berna Deta Batubara dan Budi Utama.

Keduanya mendapatkan masing-masing sepeda motor skuter matic New BeAT POP. Sedangkan pemilik rekening dari Kantor Pos Argamakmur mendapatkan satu unit handphone, Tut Aria.

Undian Banjir Hadiah Tabungan BTN E\'BATARA POS periode tahun 2015 ini dimulai sejak Juni Sampai Desember 2015. Nasabah cukup membuka rekening mulai Rp 50.000,- di kantor Pos di seluruh daerah dan menabung dengan jumlah biaya minimal sebesar Rp 100.000,- mendapatkan satu stiker untuk di tukarkan dengan kupon undian dan untuk mengikuti undian tersebut nasabah harus memiliki minimal 30 kupon.

Untuk program Undian periode tahun 2016 ini Bank BTN dengan PT Pos tidak henti-hentinya memanjakan nasabahnya dengan mengeluarkan program undian yang bernama WOW Banjir Hadiah Lagi. Undian ini tak kalah dengan undian sebelumnya tapi lebih WOW lagi sesuai dengan namanya. Hadiah yang diberikan yaitu 66 unit mobil, 66 paket umrah, 66 sepeda motor dan masih banyak yang lainnya. Undian WOW Banjir Hadiah Lagi diundi setiap triwulan sekali dan undian ini berbeda dengan undian sebelumnya yang mengumpulkan stiker untuk ditukarkan kupon undian tetapi untuk Undian WOW Banjir Hadiah Lagi tidak menggunakan kupon tetapi menggunakan poin setiap saldo bertambah Rp. 100.000,- mendapatkan 1 poin. Penambahan poin sudah terhitung lewat sistem dan nasabah dapat melihat poin dengan mengecek saldo yang bertambah.

Kepala Pimpinan Bank BTN Cabang Bengkulu, Darmin Usman, menuturkan, Tabungan BTN E\'BATARA POS ini satu-satunya tabungan yang dapat dijangkau keseluruh Indonesia sampai ke pelosok desa. \"Dimana semua orang dapat menabung melalui kantor Pos di daerah masing-masing,\" ujarnya.

Untuk mengikuti Undian WOW Banjir Hadiah Lagi Caranya pun sangat mudah, nasabah cukup membuka rekening tabungan BTN E\'BATARA POS mulai Rp 50.000,- dikantor pos dan menambah saldo minimal Rp 100.000,- mendapatkan satu poin untuk mengikuti undian minimal harus 30 poin. Jadi saldo untuk mengikuti undian tersebut minimal Rp 3jt.

Undian ini berlaku juga bagi pemilik tabungan E\'BATARA POS lama Jika nasabah sudah memiliki tabungan ini, Nasabah cukup menambahkan saldonya setiap menambah saldo sebesar Rp 100.000,- mendapatkan 1 poin jika ingin mengikuti undian WOW Banjir Hadiah Lagi minimal harus 30 poin. Periode ini dimulai dari 1 Maret sampai Desember 2016. Untuk itu jangan sampai dilewatkan kesempatan ini, Segera buka rekening Tabungan BTN E\'BATARA POS didaerah anda.(cik13)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: