LP3I Bengkulu Menerima Mahasiswa Baru

LP3I Bengkulu Menerima Mahasiswa Baru

\"LP31_BKL\"

BENGKULU , bengkuluekspress.com - Lembaga Pendidikan Pengembangan Profesi Indonesia (LP3I) Cabang Bengkulu ditahun ajaran 2016 ini mulai menerima mahasiswa baru. Kampus yang mencetak lulusan siap kerja ini,  kembali menawarkan kepada para lulusan SMA Sederajat, jurusan-jurusan yang akan mendidik anda menjadi SDM berdaya saing didunia kerja.

\"Kami siap mencetak putra-putri anda menuju dunia kerja,”  ujar  Lutfi Aziz, Kepala Cabang LP3I Bengkulu, saat bengkuluekspress.com ditemui  diruang kerjanya, kemarin ( 08/ 03/ 2016 ).

Adapun jurusan yang ditawarkan di lembaga pendidikan yang menerapkan sistem pendidikan Link and Match ini yaitu  Komputer Akuntansi,  Manajemen  Informatika, Informatika Komputer dan ada jurusan baru yaitu Jurusan Marketing.

Ditambahkan Aziz, tahun ini,  LP3I menargetkan menerima 300 mahasiswa reguler dan 40 mahasiswa khusus jurusan marketing. Jurusan yang baru ditawarkan tahun ini, sangat menguntungkan anda. Pasalnya dalam jangka satu tahun anda akan mendapatkan mata kuliah selama 6 bulan, kemudian enam bulan berikutnya magang dan persiapan untuk kerja.

\"Jurusan ini menawarkan kuliah cepat langsung kerja,\".

Bagi anda lulusan SMA Sederajat, kampus yang  beralamat di Jl . P. Natadirja KM . 6,5 Kota Bengkulu ini, sangat cocok untuk anda yang ingin lulus langsung kerja. Untuk itu, silahkan daftarkan diri anda sekarang juga. Ada pun biaya pendaftaran hanya  Rp.  350 ribu. (nop)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: