Rem Blong, Pick Up Tabrak Pagar Rumah
SELUPU REJANG, BE - Kecelakaan tunggal terjadi di jalan lintas Curup-Lubuklinggau tepatnya di Desa Suban Ayam yang dikenal warga dengan tikungan tiga bersaudara. Jumat malam kemarin (11/01) sekitar pukul 22.15 WIB. Mobil angkutan barang jenis Colt Diesel warna kuning dengan nopol BG 8974 H bermuatan ayam potong, menabrak pagar rumah warga hingga pagar rusak besat.
Kapolres Rejang Lebong AKBP Edi Suroso, SH melalui Kasat Lantas AKP Novi Adi Wibowo melalui Kanit Laka Ipda Panehan WS dikonfirmasi membenarkan peristiwa laka lantas tersebut. \"Kecelakaan ini diduga terjadi karena rem mobil blong, hingga sopir yang mengemudikan mobil bermuatan ayam potong tidak mampu mengendalikan kendaraan dan menabrak pagar rumah warga,\" kata Panehan.
Hingga pagi kemarin, evakuasi mobil masih dilakukan. Sementara itu, akibat kejadian itu sebagian besar ayam potong yang ada di dalam mobil mati. Dijelaskan Panehan, kecelakaan tersebut terjadi saat mobil yang dikemudikan Rin (27) bersama rekannya Jumain (44) warga Lubuk Linggau, Sumsel, berniat mengantarkan ayam potong ke Kota Bengkulu. Dilokasi kejadian, tiba-tiba mobil yang melewati jalanan menurun tidak mampu mengendalikan laju kendaraan, sedangkan rem blong. \"Sopir tidak bisa mengendalikan mobil akibat rem tidak berfungsi sehingga mengakibatkan kejadian itu,\" ujarnya.
Panehan berharap, pemilih dan pengemudi mobil angkutan barang serta travel dan bus bisa memeriksakan kendaraan mereka secara teliti sebelum bepergian jauh. Khususnya rem, ban dan beban kendaraan. \"Meremehkan fungsi rem, mobil bisa membahayakan pengendara dan orang lain. Pemeriksaan kendaraan secara berkala ini sangat penting, dan kami harap bisa dipatuhi,\" pinta Panehan. (999)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: