M’Gardenia, Surga Kuliner di Bengkulu

M’Gardenia, Surga Kuliner di Bengkulu

  BENGKULU, bengkuluekspress.com - Bosan dengan makanan dengan menu dan suasana yang itu-itu saja? M’gardenia pastinya layak untuk anda kunjungi, sebab resto yang beralamat di jalan Kebun Veteran No 2, Nusa Indah Kota Bengkulu ini. Resto yang menawarkan beragam sajian lezat dengan nuansa asri nan sejuk yang tentunya akan menambah selera makan anda. “Kami tawarkan tempat makan dengan suasana berbeda,” ujar Yeni, HRD M’Gardenia.   Ada pun menu yang ditawarkan resto ini jenisnya sangat beragam, ada makanan khas nusantara seperti Pindang Tulang, Kerapu Asam Manis, Iga Bakar Gardenia, Ayam Bakar Madu dan masih banyak menu menarik lain. Selain itu, anda juga bisa mencoba menu luar negeri seperti Western Food, Chinese Food , Japanese Food, diantaranya Beef Teriyaki, Gardenia Shrimp Mayo, Dessert Banana Friter, Pancake dan masih banyak lagi menu lainnya. “Menu sajian yang kami tawarkan beraneka ragam dari makanan khas nusantara dan luar negeri, hanya satu tempat anda sudah bisa mencicipi berbagai sajian cita rasa nusantra dan luar negeri,” promonya saat ditemui Bengkuluekspress.com hari ini, rabu (10/2/16). Tidak hanya makanan, m’gardenia juga menyediakan berbagai minuman menarik, seperti Bubble Tea, Dan Banana Mothie, anda pecinta kopi? Tenang saja, m’gardenia juga menyediakan berbagai jenis kopi, seperti Hot Mocha, Espresso Machiatto, Vanilla Mocha Iced Americano dan masih banyak lagi. M’gardenia juga memberikan pilihan paket lengkap untuk 4-5 orang, sperti paket gardenia1 yang terdiri dari Ikan Bakar Goring, Tahu Tempe, Sayur Terong Balado, Nasi, Lalapan Dan Es Teh. Bagi yang ingin merayakan moment special, resto ini juga menwarkan paket perayaan special, Paket Ulang Tahun, Paket Reuni, Paket Arisan Dan Paket Meeting. Untuk urusan harga pengunjung tidak usah khawatir, karena menu-menu sajian M’gardenia ramah dikantong, berbagai menu main course dijual mulai dari 20 ribuan saja. Disamping suasananya yang nyaman, sejuk dan bersih, m’gardenia juga menyajikan live music yang siap menemani dan menambah selera makan pengunjung ditambah kelap kelip nyala lampu pohon saat malam hari yang memberikan kesan romantis tempat ini. “Guna menambah kenyaman pengunjung, kami menyajikan suguhan live music acoustic, khusus weekend ada band performance” pungkas Yani. Bagi yang ingin mencoba, silahkan datang langsung ke M’gardenia Jalan Kebun Veteran No.2, Nusa Indah Kota Bengkulu, untuk informasi lanjut dapat menghubungi MG Ofiice M’gardenia 07367321304 (mg3).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: