Mobnas Kepala BLH Benteng Tabrakan, Plat Merah Dijadikan Hitam

Mobnas  Kepala BLH Benteng  Tabrakan, Plat Merah Dijadikan Hitam

\"kecelakaan\" BENGKULU, BE - Mobil dinas (mobnas) yang dikendarai  Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng),  Hendrick Oktober bernopol BD 34 YY, bertabrakan dengan sepeda motor Yamaha Vega ZR warna hijau dengan nomor polisi BD 5792 HB yang dikendarai oleh Yogi (16) dan berboncengan dengan temannya, Eko. Akibatnya,  Yogi dan Eko mengalami luka - luka di berbagai tubuhnya. Sedangkan, pengendara mobnas yang diganti dengan plat dihitamkan dengan nomor polisi BD 1664 AJ itu tidak mengalami luka. Namun, samping bodi mobil yang merupakan aset Pemda Benteng itu ringsek.    Peristiwa kecelakaan itu, terjadi  sekitar pukul 22.00 WIB (20/1) di kawsan jalan S Parman, Padang Jati,  Kota Bengkulu. Berdasarkan keterangan  saksi mata, Ridwan Saputra (25) mengatakan mobnas tersebut tidak diketahui secara pasti apakah dari kawasan simpang Skip atau dari arah Bank BCA. Akan tetapi mobil tersebut tanpa menghidupkan  lampu sen dan langsung memutar arah menuju simpang Skip. Karena motor tersebut dalam kedaan cukup kencang, sehingga tidak bisa menghindari mobil tersebut dan terjadilah kecelakaan tersebut. \"Mobil tu langsung belok ajo, kareno motor tu cukup kencang langsung nabrak samping mobil tu. Korban sempat terpental  tadi dan ado yang pingsan\" ungkapnya kepada BE  (20/01). Pengakuan pengendara motor, Yoke  ketika ditemui BE di rumah sakit mengatakan,  berawal mereka akan pulang setelah selesai main ke rumah temannya di kawasan Kelurahan Penurunan. Ketika melintas di tempat kejadian perkara  (TKP), pihaknya terkejut  karena mobil   tanpa memberikan aba-aba dan langsung berputar arah   menuju ke  arah simpang Skip. \"Tibo-tibo ajo mobil tu langsung belok arah, aku tekejut idak  pacak ngerem lagi,\" jelasnya Kemudian kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan tersebut  langsung diamankan ke Polres Bengkulu untuk diproses lebih lanjut.  (614)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: