Golkar Agung Laksono Jaring Cagub Bengkulu

Golkar Agung Laksono Jaring Cagub Bengkulu

BENGKULU, BE - DPD I Partai Golongan Karya (Golkar) Provinsi Bengkulu versi Agung Laksano secara resmi akan melaksanakan penjaringan kandidat calon gubernur (Cagub) Provinsi Bengkulu besok (13/5). Hal ini dipastikan oleh Sekretaris Tim Penjaringan Cagub dan Cawagub DPD Golkar Provinsi Bengkulu, Robert Alamsyah SE, di sekretariat DPD Partai Golkar Jalan Hibrida 15 Kelurahan Sidomulyo, Senin (11/5). \"Ini merupakan keputusan pleno ketiga kita. Bukan hanya untuk Cagub dan Cawagub, namun juga untuk posisi Cabup (calon bupati) dan Cawabup (calon wakil bupati) untuk kabupaten-kabupaten yang menyelenggarakan pemilihan kepala daerah,\" katanya. Meski Bupati Musi Rawas, Dr Drs H Ridwan Mukti MH, tercatat sebagai Pelaksanatugas (Plt) DPD I Partai Golkar Provinsi Bengkulu dan telah mendaftar di DPD I Partai Golkar Provinsi Bengkulu versi Aburizal Bakrie, namun Robert memastikan peluang kandidat lain untuk diusung oleh Partai Golkar masih terbuka lebar. Ia memastikan Ridwan Mukti sendiri akan mundur dari jabatannya sebagai Plt ketika mendaftar di partai berlambang pohon beringin ini. \"Semua kandidat lain masih memiliki peluang yang sama. Dan soal polemik partai, kami masih tetap merujuk pada keputusan pemerintah sesuai SK Menkumham. Sampai saat ini, masih kami yang tercatat sah sebagai pengurus Golkar,\" ujarnya. Berdasarkan petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis penjaringan kandidat calon kepala daerah ini, jelas Robert, pendaftaran akan melewati beberapa mekanisme. Pelayanan pengambilan berkas formulir akan dilaksanakan mulai tanggal 13 sampai 20 Mei 2015. \"Kemudian pada tanggal 21 sampai 24 Mei 2015 merupakan masa pengembalian formulir. Bagi yang ingin mendapatkan perahu Partai Golkar silahkan mendaftar. Pengambilan formulir bisa diwakilkan oleh tim yang bersangkutan, namun untuk pengembalian harus yang bersangkutan sendiri,\" jelas Plt DPD II Partai Golkar Kota Bengkulu ini. Diminta tanggapannya mengenai hal ini, Sekretaris DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu versi Aburizal Bakrie, Afrizal Arifin SE, mengaku tidak begitu mempersoalkan hal ini. Sama seperti Partai Golkar versi Agung Laksano, ia mengaku optimis Partai Golkar versi Aburizal Bakrie memiliki legitimasi yang lebih tinggi. \"Yang perlu diingat oleh setiap calon kepala daerah (Cakada), hasil putusan PTUN, kepengurusan kita masih diakui oleh pemerintah. Nanti sama-sama kita lihat, pengurus yang mana yang bisa mengusung Cakada. Kami tetap optimis, buktinya saja pengurus Partai Golkar versi Agung Laksono mendaftar ke sini,\" demikian Afrizal. (026)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: