Jembatan Wayhawang Tak Kunjung Direhab
MAJE, BE - Kondisi jembatan penghubung antara Pantai Wayhawang dengan objek wisata di Desa Muara Jaya Kecamatan Maje, hingga saat ini tak kunjung diperbaiki. Padahal jembatan itu juga digunakan warga menuju ke lokasi perkebunan dan sawah. “Kami sangat berharap jembatan jembatan Wayhawang dapat segera diperbaiki,” kata Iksan (35) warga setempat. Ia mengatakan, apabila Pemerintah Kabupaten Kaur mempermanenkan jembatan itu, sangat didukung masyarakat. Jembatan itu dapat dilalui kendaraan bermotor dan juga mobil. Warga tidak lagi kesulitan mengakut hasil panen mereka. “Setiap harinya hampir 500 KK melintasi jembatan gantung tersebut. Untuk itu kami sangat berharap diperbaiki secepatnya,” harapnya. (618)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: