Ini 10 Sepeda Motor Terlaris di Indonesia
Masih menyelisik data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) Januari-Agustus 2014, berikut ini adalah sepeda motor yang paling laris penjualannya. Kali ini, akan dipilih sepuluh model sepeda motor terlaris yang dijual dalam delapan bulan pertama tahun ini. Semua model yang masuk dalam daftar, tidak dikategorikan dalam satu segmen yang sama, baik dari mesin, jenis, tipe, dan harga jual kendaraan. Satu-satunya indikator yang menentukan di sini, adalah hasil penjualan sesuai data wholesale AISI. Mau tahu model apa saja yang terlaris? Simak daftar berikut ini! 1. Honda BeAT injeksi tercatat sebagai sepeda motor terlaris pertama di Indonesia dengan penjualan mencapai 1.323.147 juta unit. 2. Honda Vario Techno 125 dengan Idling Stop System (ISS) dan Combi Brake System (CBS) merupakan model terlaris kedua dengan penjualan 402.852 unit. 3. Yamaha Mio GT merupakan model pertama Yamaha yang masuk dalam jajaran tiga besar sepeda motor terlaris di Indonesia dengan hasil penjualan 302.953 unit. 4. Yamaha V-Ixion Lightning tercatat juga sebagai sepeda motor sport terlaris di Indonesia dengan penjualan 290.646 unit. 5. Honda Vario Techno 125, perbedaannya tidak dilengkapi dengan fitur ISS, dengan torehan penjualan 231.855 unit. Menariknya, model ini sudah tidak lagi dipasarkan Honda mulai Mei 2014, tapi masih tetap tercatat sebagai salah satu model terlaris. 6. Vario 110 Injeksi, merupakan salah satu andalan Honda di segmen skutik menengah bawah dan satu-satunya yang dibekali teknologi LED sebagai penerangan utamanya, terjual 191.080 unit. 7. Honda Scoopy Injeksi, menjadi wakil skutik bergaya retro modern satu-satunya di dalam daftar, dengan penjualan 182.197 unit. 8. Honda Supra X 125 pelek palang (casting wheel), menjadi wakil kedua Honda di segmen bebek dengan penjualan 164.470 unit. Menjadi wakil segmen bebek yang masuk dalam jajaran 10 besar dengan hasil penjualan 9. Yamaha GT125, salah satu skutik terbaru Yamaha ini berhasil masuk dalam daftar 10 sepeda motor terlaris dengan penjualan 160.322 unit. 10. Honda CB150R StreetFire, menjadi model sport Honda yang masuk dalam daftar 10 sepeda motor terlaris dengan hasil 147.129 unit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: