SMK Kekurangan Guru
BINTUHAN, BE-Hingga saat ini guru bersatus PNS masih belum mencukupi. Jumlah guru tersebut baru ada 3 orang. Sedangkan sekolah membutuhkan guru sebanyak 3 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). “Kekurangan guru ini merata, tidak hanya di SMK saja. Tapi untuk SD SMP juga demikian,” kata Dispendikbud Kaur Ir Sudoto, melalui Kabid Dikmen Muhamad Jarnawi, SPd. Jarnawi mengatakan, tiga sekolah jurusan masih mengeluh kekurangan guru masing masing SMKN 1 dan SMKN 2 dan SMKN 3. Saat ini pihak sekolah terpaksa mencari Guru Tidak Tetap (GTT) yakni dari tenaga honorer yang mempunyai keahlian khusus. “Ada beberapa mata pelajaran khsusu tidak bisa diberikan kepada sembarang guru. Ini harus guru khusus,” terangnya. Lanjut Jarnawi, dari 3 tenaga pendidik guru jurusan tersbut, dua diantaranya di SMKN 1sementara di SMKN 3 hanya 1 orang. Sedangkan di SMKN 2 kosong. Sementara idealnya datu sekolah minimal 5 tenaga pendidik jurusan. “Kalau dibilang kurang, masih jauh dari cukup. Namun kita harus tetap memberikan pendidikan sesuai standar salah satunya dengan mengangkat tenaga honor,”jelasnya.(618)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: