Ratusan Pelamar CPNS Telah Terdaftar
MUKOMUKO, BE – Satu hari dibukanya pedaftaran bagi pencarai kerja yang akan ikut seleksi tes CPNS di jajaran Pemkab Mukomuko, telah mencapai 300 pelamar yang sukses, mendaftar via online di website https://regpanselnas.menpan.go.id dan dilanjutkan mendaftar di https://sscn.bkn.go.id. Sedangkan pelamar yang telah mengantar lamaran fisiknya via pos hingga sore kemarin, sekitar pukul 15.00 WIB baru tiga orang pelamar. “Yang telah mendaftar mencapai ratusan orang. Yang lamarannya tiba di BKPPD baru tiga,” ungkap Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihaan Daerah Kabupaten Mukomuko, Jaskani melalui Kabid Data dan Pengembangan Pegawai, Edy Suntono saat dikonfirmasi Bengkulu Ekspress. Tak hanya pelamar asal Kabupaten Mukomuko, yang ikut mendaftar, melainkan pelamar dari luar daerah pun ada. Contohnya, dari tiga pelamar yang telah mengantar berkas lamaran via pos. Satu berasal dari Serang, Kota Bengkulu dan satu pelamar lagi dari Kabupaten Mukomuko. Dia memprediksikaan pelamar bakal membludak. Saat ini kemungkinan tengah mempersiapkan persyaratan, yang harus dilengkapi dan dikirim melalui PT Pos langsung ke BKPPD. Ditambah lagi waktu untuk memasukkan berkas lamaran terkhir masih cukup panjang yakni pada 16 September 2014 mendatang. \"Pelamar tidak dibatasi. Berapapun jumlah yang telah memasukan berkas lamarannya dipastikan diterima,” katanya. Menurutnya, setiap lamaran yang masuk langsung diterima. Yang selanjutnya akan dilakukan seleksi administrasi. Jajarannya harus teliti dalam melakukan penyeleksian administrasi. Mana berkas yang nantinya lengkap dan memenuhi persyaratan. Maka peserta yang bersangkutan dipastikan bakal mendapatkan nomor ujian peserta. Pun dengan jadwal pelaksaan tes akan diberitahukan lebih lanjut. \"Untuk lokasi pelaksanaan tes sudah ditetapkan di Lembaga Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (LPTIK) Universitas Bengkulu,\" pungkasnya. (900)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: