Pansus Dipimpin Wajah Lama
KEPAHIANG, BE - Anggota DPRD Kepahiang, Agus Sandrilla SH kemarin (2/9) terpilih menjadi ketua panitia khusus (Pansus) Tata Tertib (Tatib) Dewan 2014-2019. Penetapan berdasarkan rapat paripurna dilengkapi dengan wakil ketua Pansus, Rica Denis SSi MSi dari Fraksi Golkar dan koordinator Pansus Andrian Defandra SE. Agus Sandrilla sendiri bukan wajah baru di DPRD Kepahiang. Sebelum ini. ia pernah menjadi wakil rakyat periode 2004-2009. \"Pansus ini akan membahas mengenai tatib yang sudah ada saat ini di DPRD Kepahiang, nanti jika ada usulan perubahan akan kita bahas bersama anggota pansus,\" ujar Agus Sandrilla SH kemarin. Dikatakannya, saat ini yang perlu dilakukan pembahasan dalam tatib dewan yakni terkait dengan masa jabatan ketua dan anggota komisi-komisi di DPRD Kepahiang. Tidak hanya itu, beberapa tatib yang membahas mengenai alat kelengkapan dewan juga perlu diubah. \"Seperti fraksi di DPRD Kepahiang, dalam tatib sebenarnya ada yang mengaturnya. Hanya saja setelah kita bentuk fraksi beberapa saat yang lalu beberapa aturan yang tertuang dalam tatib itu belum dijalankan,\" ujar politisi Gerindra ini. Menurutnya, setelah keluarnya Surat Keputusan (SK) Pansus tatib DPRD Kepahiang ini pihaknya akan langsung melakukan pembahasan beberapa aturan yang dianggap bertentangan dengan aturan dan belum dijalankan. \"Perlu diketahui juga, tatib dewan ini tidak boleh melanggar aturan yang ada sehingga memang menurut kita tatib di DPRD Kepahiang memang harus dilakukan pembahasan ulang melalui pansus ini,\" tegasnya. Sementara itu, Ketua Sementara DPRD Kepahiang Badarudin AMd menegaskan agar Pansus dapat bekerja sebaik-baiknya menyusun tatib DPRD setelah Surat Keputusan (SK) diterbitkan. \"Setelah SK diterbitkan Pansus diharapkan bekerja secara maksimal menyusun tata tertib DPRD yang kemudian akan diusulkan menjadi Tatib DPRD 2014-2019,\" jelasnya. (505)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: