Kunjungi Saudara, Motor Raib

Kunjungi Saudara, Motor Raib

BINTUHAN,BE-Kawanan pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) kembali beraksi. Motor Yamaha Vega R dengan Nopol BD 6047 CC, milik Kasral (30) Pagar Dewa Kota Bengkulu raib digondol musang Curanmor. “Ya laporan Curanmor yang dialami korban saat ini sudah kita terima, dan laporan itu masih kita selidiki,” kata Kapolres AKBP Dirmanto,SH,SIK melalui Kapolsek Kaur Selatan Iptu Andri Anwar,SH,MM kemarin. Data yang berhasil dihimpun BE, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 22.00 WIB di  Desa Sawa Jangkung Kecamatan Kaur Selatan. Berawal saat korban yang dari Bengkulu berkunjung ke rumah saudaranya di Tempat Kejadian Perkara (TKP).  Sesuai laporan korban, motor itu diparkirkan di halaman depan rumah saudaranya itu dalam kondisi terkunci stang. Awalnya korban cukup yakin dengan keamanan di sekitar rumah tersebut, karena memiliki pagar tertutup. Namun tanpa diketahui seorang pun diduga pelaku nekat menerobos masuk dan merusak kunci stang motor lalu membawa kabur motor itu. “Pelaku diperkirakan berjumlah 2 orang.  Modusnya, pelaku merusak kunci stang motor lalu mendorong motor menjauh dari TKP. Setelah itu, satu pelaku menghidupkan motor dan membawa kabur motor itu,”terangnya. Ditambahkan Kapolsek, terkait dengan Curanmor yang saa ini sedang marak terjadi di wilayah Kabupaten, dia mengimbau masyarakat untuk lebih waspada dan hati-hati saat memarkir kendaraan. “Kita selalu mengingatkan kepada masyarakat jangan parkir sembarangan, dan jika parkir pastikan kunci setang motor benar-benar terkunci.  Kalau bisa tambah kunci pengaman,”jelasnya. (618)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: