APBDP 2014 Disahkan Sebelum DPRD Baru Dilantik
KOTA MANNA, BE – Ketua DPRD Bengkulu Selatan (BS), Susman Hadi SP MM optimis APBDP 2014 akan disahkan anggota DPRD BS periode 2009-2014. Bahkan dirinya merasa yakin sebelum pelantikan anggota DPRD periode 20142-2019, APBDP 2014 sudah ketuk palu. “Mudah-mudahan sebelum pelantikan DPRD baru pada 28 Agustus, APBDP 2014 sudah ketuk palu,” katanya. Menurut Susman, meskipun masa kerja DPRD lama hanya menyisakan 8 hari lagi, namun pihaknya yakin akan mampu menuntaskan pembahasan RAPBDP 2014. Terlebih lagi saat ini pihaknya sudah melakukan tahapan pembahasan RAPBDP 2014. Tahapan dimulai setelah usai penandatangan pengesahan LKPJ Bupati terhadap APBD 2013 pada Selasa (19/8), yakni digelar sidang paripurna dengan agenda penyampaikan nota keuangan RAPBDP 2014 oleh Bupati BS, H Reskan E Awaludin. Setelah penyampaikan nota keuangan oleh Bupati, kemarin agendanya pandangan fraksi atas nota keuangan atau penyampaian bupati untuk raperda APBDP 2014, siangnya dilanjutkan sidang paripurna dengan agenda jawaban bupati atas pandangan fraksi lalu malamnya dilanjutkan pembahasan oleh masing-masing fraksi atas raperda APBDP 2014. “Kami akan kerja siang malam untuk menuntaskan pembahasan RAPBDP 2014 agar sebelum pelantikan DPRD yang baru, APBDP 2014 sudah ketuk palu,” demikian Susman. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: