22 Peserta Ikut Lomba Rakit

22 Peserta Ikut Lomba Rakit

KOTA MANNA, BE – Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informatika, Kebudayaan dan Pariwisata (Dishubkominfo Budpar)  Bengkulu Selatan (BS), Drs Ahmad Saputro MSi melalui Kabid Pariwisata, Bariantini Herlika SKM mengungkapkan, jika pada HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) tahun ini pihaknya akan menggelar perlombaan rakit. Adapun waktu perlombaan itu akan digelar Minggu (10/8) mendatang. Saat ini peserta yang sudah mendaftar untuk mengikuti lomba sudah puluhan perahu. “Dari laporan panitia, peserta yang akan ikut lomba rakit ini sebanyak 22  tim,” katanya. Sementara peserta lomba rakit ini semuanya warga BS. Untuk tempat lomba  sambung Bariantini, akan digelar dengan mengambil star di  Dusun  Tanjung Cermin Desa Air Umban, Pino dan kemudian berakhir pada muara Sungai Air Manna di Pantai Pasar Bawah. Kemudian untuk para peserta tercepat akan diberikan hadiah berupa uang tunai yakni untuk juara satu akan mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 1,6 juta, juara 2 Rp 1,1 juta,  serta juara 3 Rp 900 ribu. “Tidak hanya itu juara harapan satu dan dua juga kami berikan hadiah masing-masing Rp 600 ribu dan Rp 500 ribu,” kata Bariantini.(369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: