Bus Sekolah Permudah Siswa

Bus Sekolah Permudah Siswa

BINTUHAN,BE-Para pelajar di Kecamatan Maje sangat beruntung mendapat fasalitas gratis  dengan kehadiran bus sekolah datang  pagi menjemput dan mengantar pulang dengan gratis. Meski sebagian sopir angkot plat hitam banyak megeluh tidak kebagian order. Namun ini dipastikan dampaknya sangat baik untuk anak anak sekolah. “Saya sengaja naik bus sekolah uang untuk ongkos saya tabungkan untuk kebutuhan sekolah,” kata Yuti pelajar SMPN 2 Maje, kepada BE kemarin. Dikatakan Yuti, biasanya ongkos dari sekolah menuju rumah sebesar Rp 2 ribu artinya pulang pergi menghabiskan uang ongkos Rp 4 ribu jika satu bulan dikali 26 hari menghabisan uang sebesar Rp 104 ribu rupiah. Uang ini cukup besar untuk biaya transportasi anak sekolah bagai mana jadinya bia orangtua yang pendapatannya sangat terbatas tentu biaya ini cukup memberatkan.  “Kami berharap setiap hari bus bisa tepat waktu terutama saat berangkat sekolah kalau pulang kami rela menunggu yang penting ada,” ujar salah satu rekannya yang juga sekolah di SMPN 2 Maje. Kondisi yang sama juga dirasakan siswa SMAN 5 Kaur yang terletak di Desa Suka Menanti, Kecamatan Maje, sekolah yang berdekatan dengan SMPN 3 Maje ini, siswanya juga dapat menikmati pasalitas bis sekolah tersebut baik saat pergi aupun pulang dari sekolah.  “Kami setiap pulang sekolah naik bis  sekolah itu terus, kalau tidak naik angkot umum,”ujar Wawan siswa SMAN 5 Kaur. Namun sayang lantaran masih  terbatasnya armada ini para pelajar di Kecamatan Nasal belum bisa menikmati pasalitas tersebut. Sebab bila dipaksakan satu unit kendaraan tersebut bisa bisa mengecewakan para siswa. Selain bis sekolah juga ada microlet satu unit yang ikut memberikan pelayanan geratis kepada para siswa. “Untuk 20 bus unit bus sekolah itu akan segera kita operasikan. Untuk sopir bus dan kondektur yang terdapaat di bis merupakan pegawai Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi (dishubkominfo) dan ini tidak ada pungutan sepeserpun sesui intruksi bupati,”jelas Dihan Bastari, M.Pd kepala Dishubkominfo Kaur.(618)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: