SMKN 1 Bekali Siswa Pembinaan Karakter
BENGKULU, BE - SMKN 1 bertempat di Jalan Jati No. 41 Bengkulu, untuk tahun ajaran baru ini mempunyai program membekali dan membina siswa-siswinya dengan pembinaan karakter Imtaq terbina (mentoring). SMKN 1 merupakan sekolah perdana yang ada di Bengkulu yang mengadakan pendidikan karakter untuk siswanya. \"Dengan diadakannya pembinaan karakter imtaq ini diharapkan, kita akan bisa mendapatkan siswa yang berkarakter emas, sopan, santun, baik, hormat dengan orang tua, guru,\" kata Dra. Hj. Evriza, M.Pd Menurutnya, untuk melakukan program pembinaan karakter Imtaq ini, semua guru yang ada di SMKN 1, yaitu 86 orang guru termasuk honorer, sudah dibina melalui workshop yang dilakukan selama dua hari pada 13 Juni lalu. Kegiatan pembinaan karakter ini dibuka oleh Wakil Wali Kota Bengkulu Ir Patriana Sosialinda. Selain itu, setiap bulan para guru mengikuti kajian rutin di sekolah sebagai bekal untuk mendidik siswa. \" Setiap guru harus membina 10-12 siswa,\" ujar Evriza. Pembekalan karakter ini dilakukan setiap hari Sabtu, dan disebut dengan Imtaq Sabtu. Pada Imtaq sabtu ini, segala permasalahan siswa akan terpecahkan dan terselesaikan dengan bantuan para guru pendamping yang membinanya. Ditambahkan oleh Evriza, program pembinaan karakter ini juga suatu langkah mewujudkan misi Walikota Bengkulu yaitu membentuk Bengkuluku Religius, selain itu pembinaan karakter merupakan implementasi kurikulum K 13 yaitu KI-1 dan KI-2 tentang religius dan sosial. Di SMKN 1 ini sendiri ada 6 kompetensi keahlian, yaitu pemasaran, Akuntansi, Administrasi Perkantoran, Usaha Perjalanan Wisata (UPW), Teknik Komputer Jaringan (TKJ) dan Multimedia. Untuk tahun ajaran 2014/ 2015 SMKN 1 menerima 352 siswa, 15 % dari jalur online, dan ditambah dengan siswa yang tidak naik kelas sebanyak 17 orang. Nilai siswa tertinggi yang mendaftar melalui PPDB online di SMKN 1 33,10 yang mengambil jurusan TKJ, dan terendah 24, 20 mengambil jurusan Pemasaran. Pada saat daftar ulang, di SMKN 1, siswa muslim diuji apakah benar-benar bisa mengaji Al-qur\'an atau tidak, bagi yang tidak bisa mengaji akan dibina pada matrikulasi Al-qur\'an. (cw2)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: