Lomba Mancing Banjir Hadiah
BINTUHAN,BE- Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Kaur, menyelenggarakan lomba mancing di kolam pemancingan Taman Bhineka Kaur, Selasa (20/5). Kegitan ini menyediakan berbagai hadiah seperti TV, Kipas agin. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kaur Ir Yetminson melalui Kabid Perikanan Budidaya Lianto SP menyebutkan, lomba mancing ini sekaligus memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-XI Kabupaten Kaur. “Lomba macing ini adalah rangkaian acara HUT Ke XI, dan ini memang setiap HUT Kaur kita selalu laksanakan,” kata Lianto saat ditemui BE, disela-sela kolam pemancingan, kemarin. Dalam perlombaan digelar satu hari ini, diikuti sebanyak 43 peserta. Dimana para peserta tampak antusias dalam perlombaan ini. Para peserta diberi waktu oleh panitia sekitar 3 jam. Hadiah yang disedikan panitia, antara lain untuk kategori ikan terberat mendapatkan juara satu dengan hadiah TV 21 inc, juara II DVD Player dan juara III kipas angin. Selain itu juga panitai menyiapkan sekitar 13 macam doorprize bagi peserta. “Selain itu juga ini untuk mempromosian potensi lestari perikanan kepada warga sekitar,”ujarya. Ditambahkanya, selain itu juga meningkatkan motivasi masyarakat, khususnya masyarakat pesisir dalam memanfaatkan laut sebagai sumber pendapatan serta meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap laut. Sehingga mau turut berpartisipasi menjaga dan mempertahankan kelestariannya “Kita juga dengan para peserta diminta menjaga kelestarian dan kebersihan lingkungan, dan juga jangan mengunakan alat tangakap ikan yang dilarang pemerintah,”pungkasnya.(618)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: