Para Medis RSUD Dievaluasi
KEPAHIANG, BE - Seluruh tenaga kesehatan baik dokter, perawat, tenaga teknis bahkan manajemen di lingkungan RSUD bakal dilakukan evaluasi. Hal ini bertujuan mewujudkan Standar Pelayanan Minimum (SPM) RSUD bagi masyarakat. \"Sebelum evaluasi direalisasikan, kita terlebih dahulu sudah memiliki program kerja dalam mewujudkan SPM. Untuk saat ini program kerja yang dimaksud sudah kita susun, baik untuk jangka pendek, jangka menengah ataupun jangka panjang,\" ungkap Plt Direktur RSUD Kepahiang H Tajri Fauzan SKM MKes, kemarin. Menurutnya, seluruh tenaga teknis atupun manajemen di lingkungan RSUD dalam kinerja harus mengacu pada program yang dimaksud. Karena dalam mewujudkan SPM tersebut pihaknya memiliki target penilaian. \"Di sisi lain kita juga akan membentuk tim guna mengawasi tercapai atau tidaknya penilaian yang ditargetkan,\" jelasnya. Ditambahkannya, tapi yang jelas tercapai atau tidaknya target SPM, tetap akan ada evaluasi. Hasil evaluasi tetap dijadikan acuan agar nantinya pelayanan di RSUD ini bisa terus ditingkatkan. \"Perlu diketahui program kerja dalam mewujudkan SPM itu mengacu pada Permenkes RI No 129/Menkes/SK/II/2008 tentang SPM RSUD,\" tambahnya. Lebih jauh dikatakannya, poin dari SPM itu sendiri diantaranya seperti kepuasan pasien. Misalnya ditargetkan 80 persen, namun terealisasi baru 60 persen. \"Sisanyakan 20 persen lagi, nah kekurangan itu harus ditindaklanjuti. Makanya sejak awal dalam penyusunan program kerja kita menggunakan jangka pendek, menengah ataupun panjang. Sehingga kekurangan terget itu bisa tertutupi,\" tandasnya.(505)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: