Celeg Perempuan Rawan Dicurangi
BENGKULU, BE - Untuk memastikan kemenangan dalam Pemilu 9 April, Caleg dari kalangan perempuan harus mampu memastikan perolehan suaranya di setiap TPS. Hal ini dikatakan aktifis perempuan Bengkulu, Irna Riza Yuliatuti. \"Caleg perempuan rentan dicurangi. Karena itu, politisi perempuan harus beruapa mengamankan perolehan suaranya masing-masing di setiap TPS,\" katanya. Irna mengatakan, caleg perempuan lebih berkompeten untuk terpilih sebagai wakil rakyat. Sebab kaum ini merupakan sosok yang bisa menjaga amanat rakyat, terutama untuk tidak korupsi. Katanya, perempuan dapat menahan atau mengendalikan dirinya untuk tidak mengikuti arus atau sistem yang terjadi sehingga cenderung ke arah korupsi. \"Selama ini karakter perempuan terus diserang dengan serinya diberitakan kala wakil rakyat dari kalangan perempuan terjerat korupsi. Padahal persentasinya tidak seberapa dari kalangan laki-laki yang juga korupsi. Namun pemberitaan dilakukan terus menerus,\" ungkap Irna. Disebutkannya, banyak cara yang dapat dilakukan oleh caleg untuk menjaga perolehan suara. Masilnya dengan menurunkan tim untuk mengawasi TPS sesuai dengan daerah pemilih. Tim tersebut bisa menggunakan HP memiliki kamera untuk merekam atau memfoto hasil dari pencbolosan di setiap TPS. \"Semuanya bisa menjaga dan mengawasi hasil perolehan suara di TPS, sekarang cukup dengan Handphone sudah bisa merekam atau memfoto,\" ungkapnya. (320)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: