Outstanding Mega Syariah Tembus Rp 101 M
BENGKULU, BE- Bank Mega Syariah Cabang Bengkulu terus memberikan bantuan pembiyaan keada masyarakat Bengkulu untuk mengembangkan usahanya. Hingga akhir Februari 2014 kemarin outstanding pembiayaan Bank mega Syariah Cabang Bengkulu sudah menyentuh angka Rp 101 miliar. Outstanding pembiayaan bank Mega Syariah tersebut mengalami peningkatan yang cukup signifikan dari akhir tahun 2013 lalu. Dimana pada akhir tahun 2013 lalu outstanding pembiaayn Bank mega Syariah Bengkulu sekitar Rp 88 Miliar. \"Ini menunjukkan komitmen kami dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di Bengkulu yaitu dengan terus memberikan pembiayaan kepada para pelaku usaha di Provinsi Bengkulu,\" ungkap Area Manager Bank Mega Syariah Bengkulu, Darwin Natalaksana melalui Manager Operasional Dian Pronalisa. Dalam kurun waktu Januari dan Februari 2014 ini Bank Mega Syariah telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 12 miliar. Sementara itu jumlah debitur Bank Mega Syariah Bengkulu hingga saat ini mencapai 38 ribu orang. menurut Dian penyaluran tersebut sudah sesuai dengan target yang ditetapkan Bank Mega Syariah sebesar 6 miliar setiap bulannya. Lebih lanjut Dian menjelaskan bank Mega Syariah pada tahun 2014 ini menyediakan sekitar Rp 100 miliar untuk disalurkan melalui pembiayaan yang mereka miliki. Dalam mendorong penyaluran pembiaayn tersebut Bank Mega Syariah memberikan pelafon pembiaayn yang lebih besar dari sebelumnya. Saat ini plafon mulai dari Rp 100 juta hingga Rp 2 miliar. \"Meskipun kita sudah mengembangkan produk kita, namun tidak menutup kemungkinan produk mp 50 masih kita salurkan. Karena tidak menutup kemungkinan agunan yang dimiliki oleh calon debitur kami tidak sampai dengan Rp 100 juta namun memerlukan pembiayaan untuk mengembangkan usahanya,\" tambah Dian. Sementara itu, untuk penghimpunan dana yang dilakukan Bank Mega Syariah masih sekitar Rp 4,5 miliar. Menurut Dian masih kecilnya DPK yang di himpun Bank Mega Syariah tersebut selain karena masih terbilang baru, penghimpunan yang dilakukan belum disemua kantor Bank Mega Syariah yang ada di Bengkulu, yaitu baru di Pasar Minggu, Mukomuko dan Manna. \"Meskipun masih terbilang kecil namun kita optimis akan semain meningkat, terlebih lagi kita mempunyai produk deposito dengan margin bagi hasilnya setara dengan 9 persen dan tentunya akan menjadi daya tarik sendiri bagi nasabah kami,\" jelas Dian.(251)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: