Banyak Error, Inter Disikat Atalanta
MILAN - Inter Milan membuang peluang menempel ketat Fiorentina diklasemen sementara Serie A. Itu terjadi setelah Inter ditekuk Atalanta dengan skor 1-2 (1-1) di San Siro, Minggu (23/3) malam WIB.
Inter tertinggal terlebih dahulu setelah Giacomo Bonaventura mencetak gol pada menit ke-35. Namun, keunggulan Atalanta hanya bertahan sebentar. Sebab, Inter langsung menyamakan kedudukan melalui Mauro Icardi semenit berselang.
Petaka bagi Inter datang ketika Bonaventura mencetak gol kemenangan saat pertandingan hanya tersisa beberapa saat.
\"Saya tak bisa berpikir kami memulai babak kedua dengan empat atau lima peluang namun tak bisa mengubahnya menjadi gol. Kami tak seharusnya kalah,\" terang pelatih Inter, Walter Mazzarri pada Sky Italia.
Gara-gara kekalahan itu, Inter tetap terpaku di urutan kelima klasemen sementara. Mazzarri menambahkan, anak asuhnya memang terlalu banyak melakukan kesalahan yang tak perlu.
\"Inter menjalani babak kedua dengan sangat hebat. Namun kami membuang semuanya. Kami terlihat memberi Atalanta gol pertama dan kedua karena penjagaan yang sangat buruk,\" tegas Mazzarri. (jos/zul/jpnn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: