Tanam Modal, PNS Ditipu

Tanam Modal, PNS Ditipu

BENGKULU, BE - Yayu Warita (29) warga Perumnas Nusa Asri 2 Blok 0 nomor 6 Rt 6 Rw 8 Sukarami, Selebar, Kota Bengkulu Senin (17/3) mendatangi Mapolda Bengkulu. PNS ini melaporkan kasus penipuan terhadap dirinya yang dilakukan Ik, salah kerabat korban. Kronolosinyo, berawal dari pelaku datang kerumah korban yang menawarkan usaha kepada korban. Namun pelaku meminta penanaman modal usaha terhadap korban sebesar Rp 60 juta dengan keuntungan Rp 30 juta perbulannya. Karena korban berminat untuk menanamkan modal tersebut. Korban langsung memberikan uang tersebut kepada pelaku. Namun beberapa bulan kedepannya pelaku tidak memberikan uang keuntungan kepada korban. Saat ditagih pelaku beralasan uang dari usaha tersebut belum dapat keuntungan. Akhirnya korban mengurungkan niatnya untuk meminta uang dari keuntungan tersebut. Akan tetapi pada bulan-bulan kedepannya lagi sampai sekarang, uang hasil dari keuntungan tersebut masih saja tak diberikan pelaku. Hingga akhirnya korban curiga kepada pelaku. Hal itu yang membuat korban melaporkan kejadian ini ke Mapolda Bengkulu. Dikonfirmasi, Kabid Humas Polda Bengkulu AKBP Herry Wiyanto SH melalui Kasubdit Bid Penmas Kompol H Mulyadi membenarkan laporan korban. \"Kita masih melakukan pengembangan kasus ini dan pelaku masih dalam tahap pencarian kami untuk nantinya kami tindaklanjuti,\" kata H Mulyadi. (cw3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: